SuaraJabar.id - Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al-Munawaroh, Babakan Madang, Kabupaten Bogor akan melaporkan SM (52), wanita yang membawa anjing ke pihak kepolisian. Terkait dari rencana pelaporan ini, pengurus masjid tersebut berencana melaporkan SM atas tiga kasus berbeda.
Dewan Pembina Masjid Al-Munawaroh Abah Raodl Bahar mengatakan poin pertama dalam kasus ini yakni dugaan penistaan terhadap agama karena SM membawa anjing dan tidak melepas alas kaki saat masuk ke masjid.
"Kami mendengar dari pengacara kami ada beberapa hal perbuatan SM yang melanggar hukum. Pertama masuk ke masjid tanpa melepas alas kaki dan membawa anjing ini sudah penistaan agama," kata Abah kepada Suara.com, Senin (1/7/2019).
Kedua, yakni terkait aksi penganiayaan karena SM sempat memukul juru parkir yang juga keamanan masjid bernama Ishak. Saat itu, Ishak yang membujuk agar SM keluar dari masjid dipukul di bagian bibir.
"Kedua, memukul salah satu keamanan di sini hingga pecah bibirnya hampir copit giginya," tambah Abah.
Terakhir, terkait pemfitnahan karena DKM Al-Munawaroh dituduh SM telah menikahkan suaminya. Abah pun membantah bahwa tidak ada pernikahan suami SM di masjid tersebut seperti yang dituduhkan.
"Ketiga memfitnah kepada kami pengurus masjid telah menikahkan suaminya. Seolah-olah suaminya ada di sini," jelasnya.
Atas dasar itulah, DKM Al-Munawaroh segera melaporkan tindakan SM tersebut ke pihak kepolisian untuk diproses secara hukum. Pihaknya pun menyerahkan sepenuhnya kasus ini ke Polres Bogor.
"Sekarang akan dilaporkan. Negara kita negara hukum, setiap tindakan yang bersentuhan dengan hukum harus diproses secara hukum yang berlaku," tandasnya.
Baca Juga: Polisi Dalami Rekam Jejak Kejiwaan Perempuan Pembawa Anjing di Masjid
Sebelumnya, beredar di video viral di media sosial seorang wanita yang membawa anjing ke dalam masjid pada Minggu (30/6/2019) siang. Selain membawa anjing, wanita tersebut juga marah-marah tanpa sebab yang jelas kepada jemaah masjid.
Alhasil, para jamaah di lokasi pun geram dan berusaha mengusir wanita berbaju putih dengan kacamata hitam itu ke luar. Bukannya sadar atas perilakunya, wanita itu justru semakin meradang hingga sempat cekcok dengan jamaah masjid.
Kontributor : Rambiga
Berita Terkait
-
Mengamuk, Wanita Pembawa Anjing Jotos Satpam Masjid sampai Giginya Rontok
-
Lepas Anjing di Dalam Masjid, Ferdinand: Selesaikan Baik-baik
-
Perempuan Bawa Anjing ke Masjid Bogor Dibawa ke RS Polri Kramat Jati
-
Dewan Masjid Indonesia Kutuk Perempuan Bawa Anjing ke Masjid
-
5 Fakta Mengejutkan di Balik Momen Wanita Bawa Anjing ke Masjid
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Joget Penuh Kemewahan! Viral Video Pesta Diduga Anggota PAN Ini Bikin Publik Geram
-
Bandung Diterjang Badai! Pohon Beringin Raksasa di Alun-Alun Ujung Berung Tumbang
-
Karyawan Ruko Ini Tewas Setelah 3 Hari Berjuang Melawan Luka Bakar Akibat Truk BBM Terguling
-
Penjara Bukan Solusi? Jabar Uji Coba Pidana Kerja Sosial, Bersih-bersih Tempat Ibadah Jadi Opsi
-
Ada Apa? Dedi Mulyadi ke Ruang Kerja Kepala Kejari Purwakarta