SuaraJabar.id - Rumah Sakit Umum Pusat Hasan Sadikin menyiapkan 20 dokter untuk melakukan tes kesehatan terhadap bakal pasangan calon (bapaslon) Pilkada di Jawa barat.
Hari ini, sebanyak 4 bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Cianjur menjalani pemeriksaan tes kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
Keempat bapaslon tersebut yakni, Paslon Herman Suherman-TB Mulyana (BHSM), Oting Zaenak Mutaqin-Wawan Setiawan (OTW), Lepi Ali Firmansyah-Gilar Budi Rahardja (PILAR) dan dari jalur perseorangan M Toha-Ade Sobari (HADE).
Ketua Tim Pemeriksaan Kesehatan Calon Kepala Daerah Jawa Barat, dr. Erwan Martanto mengungkapkan, pemeriksaan awal peserta dilakukan tes PCR, kemudian sambil menunggu hasil peserta akan menjalani serangkaian tes psikologi dan mengisi beberapa formulir untuk kepentingan pemeriksaan lanjutan.
“Jadi tadi pagi peserta sudah datang kemudian dilakukan tes PCR sambil menunggu tes PCR para kandidat menuggu di ruang masing-masing, kemudian di dalam ruangan mereka akan mengerjakan beberapa tes, seperti psikotes, dan mengisi beberapa formulir-formulir untuk kepentingan pemeriksaan selanjutnya,” ungkapnya melalui keterangan resmi kepada Wartawan di Bandung, Senin (7/9/2020).
Jika hasil tes PCR dinyatakan negatif, akan dilanjutkan dengan pemeriksaan penyakit dalam, saraf kemudian bedah ortopedi dan bedah neurologi. Total ada 15 item yang akan dilakukan pemeriksaan.
“Pemeriksaan, sebagian dikerjakan hari ini, karena yang penting mereka sudah negatif, dan besok sudah mulai bisa di USG perut, kemudian treatmeal, lalu THT, mata gigi mulut, khusus kalau ada peserta wanita pemeriksaan kebidanan,” ungkapnya.
Pihaknya mengungkapkan setiap kandidat akan menjalani pemeriksaan dua hari. Dan setiap peserta akan menginap satu malam di RSHS.
“Jadi setiap peserta akan menginap satu malam di sini, karantina, dan besoknya pagi-pagi kalau negatif menjalani pemeriksaan yang lain,” katanya.
RSHS menyiapkan 20 dokter untuk pemeriksan terhadap bapaslon. Hal tersebut untuk mempercepat proses pemeriksaan.
Pemeriksaan dijadwalkan pada 7-10 September 2020. Senin-Selasa (7-8/9/2020) terjadwal 4 paslon (8 orang kandidat) dari Kabupaten Cianjur, Selasa-Rabu (8-9/9/2020) terjadwal 8 Paslon (16 kandidat) dari Kab. Bandung, Kab. Sukabumi dan Kota Depok, dan terakhir Rabu-Kamis (9-10/9/2020) terdapat 10 paslon (20 kandidat) dari Kab. Pangandaran, Kab. Tasikmalaya dan Kab. Indramayu.
Kontributor : Emi La Palau
Berita Terkait
Terpopuler
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
- Mengintip Rekam Jejak Akira Nishino, Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Link Download Logo Hari Santri 2025 Beserta Makna dan Tema
- Baru 2 Bulan Nikah, Clara Shinta Menyerah Pertahankan Rumah Tangga
Pilihan
-
5 Laga Klasik Real Madrid vs Juventus di Liga Champions: Salto Abadi Ronaldo
-
Prabowo Isyaratkan Maung MV3 Kurang Nyaman untuk Mobil Kepresidenan, Akui Kangen Naik Alphard
-
Suara.com Raih Penghargaan Media Brand Awards 2025 dari SPS
-
Uang Bansos Dipakai untuk Judi Online, Sengaja atau Penyalahgunaan NIK?
-
Dedi Mulyadi Tantang Purbaya Soal Dana APBD Rp4,17 Triliun Parkir di Bank
Terkini
-
Mobil Ketua Karang Taruna Bogor Dihancurkan OTK! Bukan Pencurian Biasa, Ada Dugaan Teror Serius
-
Krisis Air PDAM Tirta Kahuripan Kian Parah, Netizen Kepung Medsos Desak Dedi Mulyadi Turun Tangan
-
Dedi Tantang Purbaya Buka Data! Bantah Endapkan Triliunan Uang Rakyat di Deposito
-
Dedi Mulyadi Murka Dituding Timbun Dana Rp4,17 T, Tantang Menkeu Purbaya Buka Data Daerah Lain
-
Geger! Respons Pemangkasan Dana Pusat, Dedi Mulyadi Pangkas Jam Kerja ASN di Jabar