SuaraJabar.id - Berwisata menjadi salah satu kegiatan yang sangat riskan untuk dilakukan di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang. Namun staycation bisa menjadi solusi ketika penat kadung menghantam.
Bagi Anda yang masih bingung mencari penginapan nyaman tapi murah, kini banyak hotel yang akhirnya menerapkan harga new normal lho!
Berikut ini 5 hotel di kawasan Puncak Bogor yang nyaman dan hanya dibanderol di bawah Rp 300 ribu yang telah Suara.com rangkum melalui aplikasi Agoda.com, Kamis (24/9/2020).
1. Hotel Ciloto Indah Permai
Baca Juga: Hotel di Puncak-Cianjur Beri Diskon dan Jaminan Kesehatan
Hotel yang terletak di Jalan Raya Ciloto Puncak Pass ini sedang diskon harga dari Rp 450 ribu menjadi Rp 276 ribu. Kamar memiliki fasilitas dua kasur single, balkon atau teras, kolam renang, peralatan mandi, pijat spa dan sauna, hingga rekreasi menunggang kuda. Lokasi sendiri berjarak 3,23 kilometer dari Masjid At-Ta'Awun, tiga kilometer dari Kota Bunga, dan tiga kilometer dari Istana Cipanas, dan sebagainya.
2. GG. House - Happy Valley
Hotel berkonsep rumah klasik ini memberikan potongan harga dari Rp 600 ribu menjadi hanya Rp 240 ribu. Hotel ini terletak di Kampung Cibogo II No.423, Megamendung, Puncak Bogor. Lengkap dengan fasilitas dua kasur single untuk dua orang, ada juga lemari, balkon atau teras, dan pancuran di kamar mandinya, lengkap dengan peralatan mandi. Bahkan tamu dipersilahkan membawa anak di bawah enam tahun menginap secara gratis.
3. RedDoorz Premium @ Fafa Hills Resort Puncak
Terletak di Jalan Kampung Sarang Tupai No.28, Gunung Geulis Golf, Ciawi, Bogor, Megamendung, hotel ini sedang promo dari Rp 378 ribu berubah menjadi Rp 245 ribu. Fasilitas di dalamnya adalah satu kasur double, dan bebas membawa anak di bawah 13 tahun untuk menginap gratis. Apabila memesan untuk weekend juga ada promo kupon WEEKENDSALE dan mendapat potongan seharga Rp 31 ribu.
Baca Juga: Siap-Siap! Besok Ada Diskon Kosmetik dan Perawatan Wajah Hingga 70 Persen
4. Parama Hotel
Berkonsep seperti villa, hotel ini nyaman sebagai tempat beristirahat, terletak di Jalan Raya Puncak Km 22, Cisarua Punca membuat suasana di hotel ini terasa sejuk. Sedangkan untuk promo yang tadinya Rp 880 ribu, didiskon hingga Rp 251 ribu per malam. Adapun fasilitas pilihan tempat tidur bisa berupa satu kasur double, atau dua kasur single. Ada promo kupon WEEKENDSALE dan berkesempatan potongan harga menginap sebesar Rp 51 ribu.
5. Hotel Lembah Safari Cisarua
Terletak di Jalan Taman Safari Indonesia, Puncak Pass hotel ini berkonsep villa dan rumah dengan menyediakan tiga kasur single untuk satu kamar, sehingga tamu yang menginap bisa mencapai tiga orang. Sedangkan untuk harga dari yang tadinya Rp 340 ribu berubah menjadi Rp 278 ribu. Hotel ini juga sudah dilengkapi kolam renang bersama yang cukup luas dan jernih. Hanya berjarak empat kilometer dari Masjid At-Ta'Awun, dua kilometer dari Warung Kaleng, dan lima kilometer dari Curug Cilember.
Berita Terkait
-
Tukar GoPay Coins Jadi Diskon! Begini Cara Menggunakannya
-
Info Diskon Tiket Kereta Terbaru 2024 untuk Libur Natal dan Tahun Baru, Cek di Sini!
-
Nongkrong Asik Akhir Tahun! Promo BRI di Berbagai Cafe & Resto Jakarta!
-
Nikmati Steak & Kopi Indonesia di Hotel Bintang 5, Ada Promo BRI!
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang