SuaraJabar.id - Kota Bandung merayakan hari ulang tahun yang ke-210 tepat pada Jumat (25/9/2020). Ucapan selamat pun datang silih berganti, tidak terkecuali dari pemain dan pelatih Persib Bandung.
Pelatih kepala Persib Robert Rene Alberts mengatakan selamat ulang tahun bagi kota berjuluk Kota Kembang ini. Robert pun mengatakan ia berharap warga Bandung tetap menjaga kesehatan dan menerapkan protokol kesehatan di tengah pandemi virus Corona yang belum juga usai.
"Selamat ulang tahun untuk Kota Bandung dan untuk semua warga yang tinggal di Bandung. Sehat selalu, tetap sehat dan menjaga keselamatan, pastikan kami bersama menghentikan penyebaran virus ini di Bandung," ungkap Robert, Jumat (25/9/2020).
Bandung, bagi Robert merupakan kota yang cukup istimewa. Pelatih asal Belanda itu mengaku sangat nyaman tinggal di Bandung dan kagum dengan sejarah Kota Bandung.
Banyak bangunan heritage peninggalan Belanda yang kini masih berdiri kokoh di Bandung. Salah satunya, Gedung Sate yang saat ini dijadikan sebagai kantor pemerintahan Provinsi Jawa Barat. Hal itupun yang membuat Robert kagum dengan Bandung.
"Bandung itu kota yang fantastis, sangat nyaman untuk ditinggali dan budaya orang-orang di Bandung sangat ramah. Pergerakan di kotanya, sejarahnya, saya suka tinggal di Bandung," ucapnya.
Selain Robert, gelandang asing Persib Omid Nazari pun mengaku sangat nyaman tinggal di Bandung. Bagi pemain asal Swedia itu, cuaca Bandung cukup dingin dan membuat ia betah tinggal di kota metropolitan terbesar di Jawa Barat itu.
"Saya nyaman tinggal di kota ini, saya suka, cuacanya bagus dan banyak pemandangan alam, suasana hijau. Bagus. Selamat untuk Bandung," tukasnya.
Kontributor : Aminuddin
Baca Juga: Pemkot Bandung Soroti Peningkatan Covid-19 di Klaster Keluarga
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Fakta Mencekam Pesawat Jatuh di Karawang: Mesin Mati di Ketinggian 5.500 Kaki, Pilot Lakukan Ini
-
Kesaksian Pilot Eko Saat Mesin Pesawat Mati di Langit Karawang: Tiba-tiba Loss Power
-
Aksi Heroik di Langit Karawang, Kapten Eko Agus Selamatkan 4 Kru Saat Pesawat 'Nyungsep' di Sawah
-
Cianjur Dikepung Tujuh Sesar Aktif, Ancaman Gempa Besar Bayangi Warga!
-
Terhempas di Sawah Karawang, Kesaksian Warga Lihat Pesawat PK-WMP Berputar-putar Sebelum Jatuh