SuaraJabar.id - Operasional kereta api reguler jarak jauh akan berhenti sementara pada medio 6 hingga 17 Mei 2021. Hal ini untuk mendukung kebijakan Pemerintah Pusat terkait pelarangan mudik Lebaran 2021.
Hal ini diungkapkan Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daop 3 Cirebon, Jawa Barat Suprapto. Ia memastikan pada tanggal 6 sampai 17 Mei 2021 tidak lagi mengoperasikan kereta reguler jarak jauh.
"Kalau yang pastinya seluruh perjalanan KA reguler di wilayah Daop 3 pada 6 sampai 17 Mei tidak beroperasi," kata Suprapto di Cirebon, Rabu (28/4/2021).
Suprapto mengatakan selama pandemi COVID-19, KA reguler jarak jauh yang beroperasi di Daop 3 Cirebon, semua terdapat 72 perjalanan dan semua nantinya pada tanggal 6 sampai 17 Mei 2021 tidak lagi beroperasi.
Selain kereta reguler jarak jauh, lanjut Suprapto semua masih beroperasi biasa, seperti KA barang, KA khusus, KA lokal dan lainnya.
"Terkait hal lain, kita masih menunggu juknis yang dikeluarkan Kemenhub," tuturnya.
Sementara pada tanggal 22 April sampai 5 Mei, KAI Daop 3 Cirebon, memperketat syarat bagi penumpang kereta reguler jarak jauh, dengan harus menyertakan surat bebas COVID-19 1x24 jam, baik tes antigen, tes usap, maupun GeNose.
Semua itu kata Suprapto, merupakan bentuk dukungan KAI kepada kebijakan yang telah dikeluarkan pemerintah, untuk itu ia berpesan kepada calon penumpang agar dapat memperhatikan apa yang telah ditetapkan.
"Kalau masa pengetatan yaitu dari 22 April sampai 5 Mei, kalau di KAI pengetatannya di surat bebas COVID-19 yang biasa berlaku 3x24 jam sekarang hanya 1x24 jam," katanya. [Antara]
Baca Juga: Beroperasi Sepekan Lagi, Ini Syarat Nyebrang Sumatera Via Pelabuhan Merak
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
Masjid Raya Bandung Tak Lagi Jadi Aset Pemprov Jabar? Dedi Mulyadi: Tak Boleh Dibiayai APBD
-
Kemenpora dan BRI Salurkan Bonus Atlet yang Sukses di SEA Games 2025
-
Rudy Susmanto Minta Anggaran 2026 Kabupaten Bogor Fokus pada Kesejahteraan Masyarakat
-
Warisan Utang Rp621 Miliar Hantui Jabar, Dedi Mulyadi Sebut Ruang Fiskal 2026 Terpukul Telak
-
Densus 88 Temukan 70 Anak Terpapar Konten Kekerasan, Jabar dan Jakarta Jadi Wilayah Terbanyak