SuaraJabar.id - Seorang bocah yang hendak buang air kecil di semak-semak menggegerkan warga satu kampung. Pasalnya bcah tersebut menemukan sesosok mayat pria di semak-semak yang telah mengeluarkan bau busuk, Kamis (1/7/2021).
Penemuan ini bermula saat seorang bocah mencium bau yang mencurigakan saat buang air kecil di semak-semak di Kampung Tajur, Kelurahan Panyingkiran, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya.
Ia kemudian mencoba menelusuri dari mana bau tersebut berasal. Rupanya bau busuk tersebut berasal dari jasad pria yang dalam kondisi tertelungkup tertutup semak-semak.
Adanya penemuan mayat tersebut kemudian dilaporkan ke satpam perumahan dan dilaporkan ke pihak kepolisian.
Baca Juga: Ngaku Belajar Online Padahal Main ML, Bocah di Ciamis Lumpuh
"Tadi kami terima laporan penemuan mayat. Kami langsung ke TKP dan mengevakuasi jasadnya ke kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya," ujar Kasat Reskrim Polres Tasikmalaya Kota AKP Septiawan Adi Prihartono, Kamis, (1/7/2021).
Menurutnya, pihaknya masih melakukan pemeriksaan dan mengumpulkan keterangan saksi-saksi. Jasad pria tersebut sudah dibawa ke kamar mayat untuk dilakukan visum.
"Kondisinya sudah membusuk. Diperkirakan sudah meninggal 4 sampai 5 hari," ucapnya.
Ia menuturkan, sejauh ini pihaknya belum mengetahui identitas dari jasad pria tersebut. Ia meminta masyarakat yang merasa kehilangan salah seorang anggota keluarganya untuk melapor ke pihak kepolisian atau datang ke kamar mayat.
"Identitas belum diketahui. Namun, ciri-cirinya korban ini memakai celana pendek dan memakai kain sarung kotak-kotak merah," kata dia.
Baca Juga: Diterkam Harimau, Jasad Petani di Dumai Ditemukan Sudah Tak Utuh
Berita Terkait
-
Geger Bule Tewas Mengambang di Kali Angke Jakbar, Polisi Temukan Identitas Ganda
-
Dilarang Sekolah, Bocah Perempuan Afghanistan Dipaksa Jadi Penenun Karpet
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Di Balik 'Suka Sama Suka', Bocah 11 Tahun dan Kehamilan Kakak Sepupu Gemparkan Malaysia
-
Disekap di Kamar Kos, Bocah di Penjaringan Jakut Babak Belur Dianiaya Pacar Ibunya
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura