SuaraJabar.id - Angka kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung mulai mengalami penurunan secara drastis berdasarkan data Pusat Informasi Covid-19 Kota Bandung hingga Selasa (3/8/2021).
Saat ini jumlah kasus aktif Covid-19 di Kota Bandung, yakni sebanyak 7.062 orang, dan pada Senin (2/8) jumlah kasus aktif yakni sebanyak 7.296 orang. Padahal pada Minggu (1/8) lalu, angka kasus aktif mencapai rekor tertinggi yakni sebanyak 9.118 orang.
Penurunan kasus aktif itu dikarenakan jumlah kesembuhan pada Senin (2/8) meningkat secara drastis yakni bertambah 2.069 orang. Sedangkan sebelumnya penambahan kesembuhan harian rata-rata hanya puluhan dan ratusan.
Kemudian pada Selasa ini, jumlah kesembuhan pun bertambah sebanyak 411 orang. Kasus aktif menjadi menurun karena angka pertambahan kasus konfirmasi hanya sebanyak 184 pada Selasa ini.
Baca Juga: Update COVID-19 Jakarta 3 Agustus: Positif 1.601, Sembuh 2.506, Meninggal 70
Adapun kasus terkonfirmasi Covid-19 secara kumulatif sejauh ini telah mencapai angka 38.102 orang. Dari angka tersebut, 29.765 orang sudah dinyatakan sembuh dan 1.275 lainnya dinyatakan meninggal dunia dengan status terkonfirmasi Covid-19.
Sehingga saat ini tingkat kesembuhan Covid-19 di Kota Bandung yakni sebesar 78 persen. Sedangkan tingkat kematian di Kota Bandung saat ini sebesar 3,3 persen.
Dengan menurunnya angka kasus aktif Covid-19, saat ini grafik kasus aktif telah menurun dari puncaknya yang sempat terjadi pada Minggu (1/8) lalu.
Meski menurun, Wali Kota Bandung Oded M Danial menyatakan saat ini masih berada pada zona Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM Level 4.
Dia pun meminta agar masyarakat tetap menahan diri dan mengurangi mobilitas agar memutus rantai penyebaran Covid-19. Selain itu, ia pun meminta masyarakat tetap berdisiplin menerapkan protokol kesehatan.
Baca Juga: Ridwan Kamil Tunjuk Dedi Supandi Jadi Ketua Divisi Khusus Percepatan Vaksinasi Jabar
"Kita masih level 4, harapannya masyarakat menahan diri, memahami bersama, karena posisinya seperti itu," kata Oded. (Antara)
Berita Terkait
-
Ancaman Bom di Wisuda Unpar Bandung, 100 Polisi Berjaga Ketat!
-
Kecelakaan di Tol Cipularang KM 92 Diduga Akibat Rem Truk Blong, Polisi Lagi Data Jumlah Korban
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Ayah Rozak Buka Peluang Untuk Dedi Mulyadi Bisa Dekati Ayu Ting Ting: Nanti Jadi Gubernur
-
Lempar Pantun Saat Rapat DPRD Jawa Barat, Nisya Ahmad Tuai Kritik Menohok
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend
-
Pj Gubernur Jabar: 29 Orang Jadi Korban Kecelakaan Tol Cipularang