SuaraJabar.id - Masjid Raya Al Jabbar, Kota Bandung, menghadirkan beragam kegiatan menarik selama bulan Ramadan 1445 H/2024 yang dibagi menjadi tiga kategori, yaitu kegiatan reguler, fasilitasi, dan kolaborasi.
Plh Sekretaris DKM Masjid Al Jabbar Dodo Suhendar mengatakan, pada program Amaliah Ramadhan 1445 H/2024 untuk kegiatan reguler diadakan setiap hari selama bulan.
Selama bulan Ramadan ini, masyarakat bisa menikmati takjil buka puasa bersama dan menunaikan salat Tarawih berjamaah. Selain itu, masyarakat juga dapat mengikuti kultum singkat setelah salat subuh dan zuhur.
"Kegiatan Ramadan di Masjid Al Jabbar ini diharapkan mampu meningkatkan silaturahmi dan ukhuwah umat Islam, meningkatnya syiar Islam, dan berkembangnya potensi ekonomi umat Islam di Jawa Barat. Mohon doanya," ujar Dodo Suhendar, Selasa (12/3/2024) malam.
Dodo menuturkan, untuk kegiatan fasilitasi pihaknya memberikan ruang bagi pihak eksternal untuk menyelenggarakan pengajian dan kajian di Masjid Raya Al Jabbar.
Masjid Raya Al Jabbar juga menyiapkan kegiatan kolaborasi, yang akan menghadirkan dua program istimewa, yaitu Spiritual & Education Camp dan RAMFEST (Ramadhan Festival).
Program Spiritual & Education Camp menurut Dodo, dirancang untuk memberikan edukasi dan pembinaan mental spiritual bagi anak-anak dan remaja.
Lebih lanjut Dodo mengatakan, RAMFEST sendiri merupakan Festival Ramadan yang dimeriahkan dengan berbagai kegiatan, di antaranya bazar Ramadan untuk memberdayakan UMKM lokal, kemudian berbagai perlombaan seperti hadro, dai cilik, dan tilawah Quran.
Pada Festival RAMFEST akan menorehkan rekor MURI melalui Pembacaan Al Quran Terbanyak, menghadirkan keceriaan dalam Ramadan bersama anak yatim, dan dimeriahkan oleh bintang tamu marawis dan nasyid.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah 13 Maret 2024 untuk Wilayah Bandung dan Sekitarnya
Kegiatan RAMFEST ini menurut Dodo, rencananya akan berlangsung mulai 25 Maret hingga 14 April 2024 .
Dodo mengajak masyarakat untuk bersama-sama memakmurkan masjid dan meraih keberkahan di bulan suci Ramadan. Selain itu, Masjid Raya Al Jabbar mengundang masyarakat untuk berpartisipasi dalam Amaliah Ramadhan 1445 H/2024 ini.
"Mari kita bersama-sama memakmurkan masjid dan meraih keberkahan di bulan suci Ramadan," jelas Dodo.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Jadwal Imsakiyah 13 Maret 2024 untuk Wilayah Bandung dan Sekitarnya
-
Jadwal Imsak dan Buka Puasa Rabu, 13 Maret 2024 Kota Bandung dan Sekitarnya
-
Sahur On The Road Dilarang di Bandung! Berani Lakukan, Sanksi Tegas Bakal Diterima
-
Jadwal Buka Puasa Hari Ini 12 Maret 2024 untuk Wilayah Jabar: Banjar, Cirebon dan Tasikmalaya
-
Jadwal Buka Puasa Hari Ini 12 Maret 2024 untuk Wilayah Bandung dan Sekitarnya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Analisis Maulana Sumarlin: Membedah Filosofi Kesetiaan Total Polri di Bawah Presiden
-
Jakarta Siap-Siap! Katulampa Tembus Siaga 3 Malam Ini, Air Kiriman Puncak Mengalir Deras ke Ibu Kota
-
Nasib Pencarian Korban Longsor Cisarua Ditentukan Besok Sore, Lanjut atau Berhenti?
-
40 Jenazah Korban Longsor Cisarua Berhasil Teridentifikasi, Berikut Daftar Nama dan Asal Kampungnya
-
Simak Jadwal KRL Terakhir Malam Ini Rute Bogor, Bekasi, dan Parung Panjang