SuaraJabar.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Jawa Barat, masih konsisten mendorong mantan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil untuk kontestasi Pilgub Jabar 2024.
Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat, TB Ace Hasan Syadzily mengatakan Kang Emil sapaan akrabnya masih menjadi figur yang tepat untuk dicalonkan kembali menjadi calon Gubernur Jawa Barat 2024-2029.
"Partai Golkar masih konsisten mendorong Pak Ridwan Kamil untuk menjadi calon gubernur untuk Jawa Barat. Tapi tentu semua diserahkan ke DPP, tapi Partai Golkar Provinsi Jawa Barat menegaskan bahwa sosok itu tetap Pak Ridwan Kamil," kata Ace, Selasa (23/4/2024).
Baca juga:
Seperti diketahui, Kang Emil juga santer dikabarkan sudah direstui untuk maju di Pilgub DKI Jakarta. Menurut Ace, jika hal tersebut sudah menjadi keputusan pusat, maka pihaknya tentu akan mengikutinya.
"Kalau ke Jakarta, tentu kami harus loyal dan taat terhadap keputusan DP. Cuma yang jelas bahwa DPD Partai Golkar Jawa Barat melihat bahwa figur Kang Emil dapat melanjutkan kesuksesan selama beliau memimpin Jawa Barat pada periode pertama. Saya kira penting untuk melanjutkan pada periode yang kedua," ucap Ace.
Sementara itu, DPD Partai Golkar Jawa Barat juga sudah mulai persiapan untuk menghadapi kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak pada November 2024 mendatang.
Baca juga:
Menurut Ace, pihaknya sudah mengantongi beberapa nama-nama yang bakal disiapkan untuk Pilkada 27 kota dan kabupaten di Jawa Barat dan kader partai Golkar menjadi prioritas untuk maju.
Baca Juga: Golkar Sudah Siapkan Jagoan untuk Pilkada Cimahi dan KBB, Siapa Mereka?
"Kader partai atau figur masyarakat terbuka untuk bergabung bersama Partai Golkar. Tetapi Partai Golkar lebih memprioritaskan kader yang memang telah bersama-sama berjuang bersama Partai Golkar di Pemilu 2024," ungkap Ace.
Lebih lanjut Ace mengatakan, maju atau tidak nama-nama tersebut bakal diputuskan bulan Agustus mendatang. Selama itu, pihaknya meminta mereka untuk mampu mendongkrak elektabilitas personal dan partai di daerahnya masing-masing.
"Pada bulan Agustus kami memutuskan figur yang mampu memenangkan Pilkada 2024. Maka kami juga pastinya merekomendasikan nama yang memiliki kontribusi, baik juga popularitas dan elektabilitasnya," tegasnya.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Golkar Sudah Siapkan Jagoan untuk Pilkada Cimahi dan KBB, Siapa Mereka?
-
Ridwan Kamil Dapat Tiket dari Golkar dan Gerindra Maju di Pilkada Jabar
-
Begini Persiapan Pemprov Jabar Jelang Lonjakan Pemudik Lebaran 2024 Hari Ini
-
Bongkar Kasus Puluhan Senpi Ilegal Milik IRT, Polda Jabar Periksa Tahanan LP Cipinang
Terpopuler
- 4 Link DANA Kaget Khusus Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cuan Rp 345 Ribu
- 7 Rekomendasi Parfum Terbaik untuk Pelari, Semakin Berkeringat Semakin Wangi
- Unggahan Putri Anne di Tengah Momen Pernikahan Amanda Manopo-Kenny Austin Curi Perhatian
- 8 Moisturizer Lokal Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Solusi Flek Hitam
- 15 Kode Redeem FC Mobile Aktif 10 Oktober 2025: Segera Dapatkan Golden Goals & Asian Qualifier!
Pilihan
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin
-
Jay Idzes Ngeluh, Kok Bisa-bisanya Diajak Podcast Jelang Timnas Indonesia vs Irak?
-
278 Hari Berlalu, Peringatan Media Asing Soal Borok Patrick Kluivert Mulai Jadi Kenyataan
-
10 HP dengan Kamera Terbaik Oktober 2025, Nomor Satu Bukan iPhone 17 Pro
Terkini
-
Sambut Gencatan Senjata, Kasih Palestina Siap Bangun Kembali Masjid Istiqlal Indonesia di Gaza
-
Anggota Propam Pakai Mobil Mewah Pelat Palsu, Mau Hindari Tilang Elektronik?
-
Lawan Politik Uang! Pilkades Digital Resmi Bergulir di Karawang dan Indramayu
-
Pengkhianatan Terdalam, Bos Alfamart Heryanto Habisi Nyawa Karyawati Dina di Ruang Tamu Rumahnya
-
Bupati Purwakarta Panggil Langsung Ajudan yang Viral Selingkuh, Ini Pengakuan Y di Depan Om Zein