SuaraJabar.id - Calon Bupati Bogor Rudy Susmanto memaparkan program 100 hari kerjanya setelah mendeklarasikan kemenangan 72,15 persen pada Pilkada 2024 berdasarkan hitung cepat Lingkaran Survei Indonesia atau LSI Denny J.A.
Rudy di Cibinong, Jawa Barat, Minggu (1/12/2024), akan menjalankan program-programnya setelah pelantikan yang bersangkutan menjadi Bupati Bogor.
Menurutnya, hal paling pertama adalah menerapkan digitalisasi data desa untuk melihat potensi dan permasalahan di setiap desa. Data itu akan terintegrasi dengan sistem yang dikelola oleh Pemkab Bogor.
"Semua intervensi program, pengambilan kebijakan akan berangkat dari data di setiap desa. Harapannya program yang disiapkan, tepat sasaran," kata Rudy seperti dimuat ANTARA.
Dengan data dari desa itu, seluruh potensi dan permasalahan di setiap desa akan terlihat, mulai dari potensi wisata, UMKM, SDM, pendidikan, kesehatan, hingga permasalahan infrastruktur akan terlihat secara gamblang.
Dalam program 100 hari pertama setelah dilantik, dia akan melakukan land clearing (pembukaan lahan) di Simpang Daralon atau Simpang CCM untuk penghijau. Pasalnya, lokasi itu merupakan gerbang utama Kabupaten Bogor.
"Termasuk Lawang Kori akan kami revitalisasi sekaligus Jalan Tegar Beriman ditata kembali. Maka, saya ingin meminta bantuan seluruh masyarakat Kabupaten Bogor untuk membangun daerah 5 tahun ke depan," kata dia.
Berdasarkan hasil hitung cepat oleh Lingkaran Survei Indonesia atau LSI Denny J.A., pasangan Rudy Susmanto-Ade Ruhandi atau Jaro Ade meraih 72,15 persen, sementara pasangan calon nomor urut 2 Bayu Syahjohan-Musyafaur Rahman meraih 27,85 persen.
Baca Juga: Bawaslu Kota Tasikmalaya Telusuri Dugaan Praktik Politik Uang
Berita Terkait
Terpopuler
- Feri Amsari Singgung Pendidikan Gibran di Australia: Ijazah atau Cuma Sertifikat Bimbel?
- 7 Mobil Kecil Matic Murah untuk Keluarga Baru, Irit dan Perawatan Mudah
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
- Pria Protes Beli Mie Instan Sekardus Tak Ada Bumbu Cabai, Respons Indomie Bikin Ngakak!
Pilihan
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
Terkini
-
Klaim Air Pegunungan AQUA Terbongkar! Dedi Mulyadi Ungkap Fakta Mengejutkan: Merek Lain Tersenyum
-
Warga Depok Wajib Tahu! 5 Hak Krusial Ini Hilang Jika Pernikahan Tak Dicatatkan Resmi
-
BNPB Lancarkan Operasi Modifikasi Cuaca, 'Suntik' Awan Jabar dengan Kimia
-
Gus Dul: Pembentukan Ditjen Pesantren oleh Prabowo Adalah Hadiah Terbaik dan Tonggak Sejarah Baru
-
Viral Ucapan KDM soal Air Pegunungan, Begini Fakta Sebenarnya