SuaraJabar.id - Sebuah truk Mitsubishi Hino dengan nomor polisi B 9435 UVY terperosok ke saluran air di jalan nasional Sukabumi Bogor, tepatnya di Kampung Sundawenang RT 30/12, Desa Sundawenang, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi.
Dilansir dari sukabumi update.com, jaringan suara.com, truk bermuatan batubara terperosok pada Rabu (8/1/2025) sekitar pukul 22.00 WIB. Hingga Kamis (9/1/2025) siang, truk dengan muatan lebih dari 30 ton itu masih di lokasi.
Untungnya posisi terperosoknya truk berada di bahu jalan, sehingga truk yang dalam kondisi miring akibat amblesnya roda depan dan belakang sebelah kiri tak mengganggu arus lalu lintas.
Namun akibat kecelakaan ini, saluran air dan penutupnya serta tenda warung pecel lele di dekat lokasi mengalami kerusakan.
Baca Juga: Menu Makan Bergizi Gratis untuk Pelajar di Sukabumi Rp10 Ribu Tanpa Susu, Air Minum Bawa Sendiri
Sopir truk, Indra Triana (24 tahun), mengungkapkan insiden terjadi saat ia hendak menepi untuk beristirahat dan makan. Ia mengaku sempat berusaha menarik truk tersebut menggunakan truk lain, namun upaya tersebut justru memperburuk situasi.
"Saya sudah memarkir kendaraan di sisi jalan, tapi ternyata roda depan sebelah kiri terlalu dekat dengan tepi saluran air, sehingga terperosok," ujar Indra.
"Bukannya berhasil, kedua roda depan dan belakang malah ikut masuk ke saluran air," sambungnya.
Truk yang membawa muatan batubara dari Pelabuhan Marunda, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara untuk dikirim ke SCG Sukabumi ini kini menjadi perhatian warga setempat.
Insiden ini kini ditangani oleh Unit Laka Polres Sukabumi. Hingga berita ini ditayangkan, truk masih berada di lokasi kejadian sambil menunggu proses evakuasi.
Baca Juga: PVMBG Temukan Ratusan Titik Longsor di Cianjur dan Sukabumi
Berita Terkait
-
Sistem Logistik Bermasalah Disebut jadi Biang Kerok Macet 'Horor' Ribuan Truk di Tanjung Priok
-
Demi Konten Ekstrem, 5 Fakta Aksi Berbahaya Bule Rusia Naiki KA Batu Bara
-
Turis Rusia Nekat! Aksi Gila Naik Kereta Batu Bara Babaranjang Viral!
-
DKI Jakarta Operasikan Truk Listrik MAB untuk Angkut Sampah
-
Bukit Asam (PTBA) Raup Laba Bersih Rp 5,10 Triliun di 2024
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
Terkini
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura