SuaraJabar.id - Personel Polsek Sukabumi, Resor Sukabumi Kota berhasil menggagalkan percobaan bunuh diri yang dilakukan oleh seorang pria paruh baya berinisial D (47) yang nekat memanjat tiang menara pemancar telepon di Kampung Nangewer, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (13/2/2025).
"Setelah menerima laporan lewat telepon dari Kades Sukajaya terkait ada warganya yang melakukan percobaan bunuh diri dengan memanjat menara pemancar di Desa Sukajaya, Kecamatan Sukabumi, kami langsung meluncur ke lokasi untuk membujuk pria tersebut turun dari menara," kata Kapolsek Sukabumi Riki Saputra dikutip ANTARA, Kamis.
Menurut Riki, saat diminta untuk turun oleh warga beberapa kali D mencoba melompat, namun selalu mengurungkan niatnya. Namun, setelah petugas datang dan membujuk untuk turun, pria tersebut akhirnya mau menurutinya.
Terungkap, aksi percobaan bunuh diri yang dilakukan oleh D karena terhimpit masalah ekonomi ditambah pria itu diduga mengkonsumsi obat keras ilegal dan menghisap lem aibon, sehingga mengalami halusinasi dan nekat memanjat menara.
Baca Juga: BPBD Jawa Barat Imbau Warga Waspadai Potensi Tanah Longsor, Khususnya Saat Hujan Lebat
Diduga, pelaku mencoba mengakhiri hidupnya karena stres dengan masalah ekonomi yang menjerat keluarganya. Di tengah pikiran yang kacau, D diduga mengkonsumsi obat keras, minuman keras dan menghisap lem aibon.
"Aksi nekadnya itu akibat kejiwaan yang kurang stabil ditambah terpengaruh oleh obat dan minuman keras serta menghisap lem aibon," tambahnya.
Riki mengatakan, saat diantar pulang ke rumahnya yang tidak jauh dari lokasi, D mengaku kepada polisi bahwa dirinya takut dimarahi oleh keluarganya dan beberapa kali menangis serta berjanji tidak akan melakukan perbuatan serupa.
Berita Terkait
-
Penangkapan Berujung Ricuh, Ini Kronologi 3 Mobil Polisi Dibakar Massa di Pondok Ranggon
-
Wanita Ini Kehilangan Sepeda di Parkiran MRT, Publik Soroti Ruwetnya Pelaporan Kehilangan ke Polisi
-
Fakta Polisi Aniaya Mantan dan Todongkan Pistol Ternyata Positif Narkoba
-
Potret Kopda Basar Jalani Rekonstruksi Kasus Penembakan 3 Anggota Polri
-
Komdigi soal Wartawan Asing Izin Polisi untuk Liputan di Indonesia: Hanya Pendataan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
Terkini
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
Berdayakan UMKM Go Global, BRI Hadirkan Binaannya di FHA-Food & Beverage 2025 Singapura
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025