Diguyur Hujan Lebat, Jalan Raya Cibodas-Rumpin Longsor

Akibat longsor kendaraan mobil dan kendaraan berat lainnya tidak bisa melintas

Bangun Santoso
Kamis, 29 Agustus 2019 | 12:46 WIB
Diguyur Hujan Lebat, Jalan Raya Cibodas-Rumpin Longsor
Jalan longsor di Bogor. (Foto: Istimewa)

SuaraJabar.id - Jalan Raya Cibodas-Rumpin tepatnya di Kampung Tegal Gede, Desa Cibodas, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat longsor. Akibatnya, jalan tidak bisa dilalui mobil atau kendaraan besar lainnya.

Menurut salah satu warga, Ade Nasir Nurseha (24), longsor dengan panjang sekitar 20 meter itu terjadi saat hujan deras melanda wilayah Rumpin dan sekitarnya pada Rabu (28/8/2019) sore kemarin.

"Kejadiannya sore kemarin, pas lagi hujan. Panjang longsornya sekitar 20 meter tingginya 30 meter," kata Ade, kepada Suara.com, Kamis (29/8/2019).

Longsor tersebut diduga disebabkan kondisi jalan yang sudah mengalami retak sejak sebulan terakhir. Sehingga ketika diguyur hujan deras, air langsung masuk ke dalam tanah dan menggerus badan jalan.

Baca Juga:Jalan Jembatan Cipamungkas Longsor 6 Bulan, Belum Tersentuh Pemkab Bekasi

"Saya sering lewat situ kalau kerja, memang jalannya udah retak di tengah. Ya mungkin air masuk ke dalam ditambah tanah di situ emang labil," kata Ade.

Akibat longsor yang memakan sebagian badan jalan itu, arus lalu lintas menjadi terganggu. Untuk sementara, jalan hanya bisa dilalui motor, sedangkan mobil dan kendaraan besar lainnya terpaksa memutar arah.

"Motor masih bisa lewat, kalau mobil atau truk enggak bisa. Soalnya longsornya itu hampir setengah badan jalan, bahaya takut longsor lagi," imbuh dia.

Kontributor : Rambiga

Baca Juga:Keruk Tanah Rawan Longsor di Imogiri, Penambang Ilegal Ditangkap

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak