SuaraJabar.id - Tim SAR gabungan berhasil menemukan korban tenggelam Shidqie Giantino (19) di aliran sungai Cianten, Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor. Korban ditemukan sudah meninggal dunia.
Kapolsek Cibungbulang, Kompol Ade Yusuf Hidayat mengatakan tim SAR sejak pagi tadi sudah melakukan upaya pencarian hari kedua terhadap korban dengan menyusuri sungai dan penyelaman.
"Jam 07.30 WIB pencarian korban kembali dilakukan rewalan tim gabungan di bawah koordinasi Basarnas dengan menyisir pinggiran sungai dan penyelaman ke dasar sungai," kata Ade, Senin (23/12/2019).
Sekitar dua jam pencarian, tim penyelam akhirnya menemukan tubuh korban di dasar sungai, tepat di lokasi korban tenggelam. Dengan berbagai peralatan, jasad korban berhasil dievakuasi ke daratan.
Baca Juga:Dua Hari Hilang, Korban Tenggelam di Pantai Slili Ditemukan
"Jam 09.40 WIB korban sudah di temukan meninggal dunia oleh tim penyelam dari Basarnas tepat di dasar sungai korban tenggelam. Korban sudah dievakuasi dan dibawa ke RSUD Lewiliang," katanya.
Diketahui, Shidqie Giantino yang merupakan pembina santri Sekolah Cendikia Baznas (SCB) tenggelam di Sungai Cianten, Cibungbulang, Kabupaten Bogor pada Minggu (22/12/2019).
Korban berenang bersama rekan pembina santri lainnya usai kegiatan outbond sekitar pukul 11.30 WIB. Nahas, korban yang tidak bisa berenang terpeleset ke aliran yang dalam sehingga tenggelam.
Kontributor : Rambiga
Baca Juga:Banyak Sampah di Laut, Tim Kesulitan Cari Korban Tenggelam di Pantai Slili