Di Kampung Cai Ranca Upas merupakan terdapat Balai Konservasi Penangkaran Rusa dan Bumi Perkemahan. Selain hanya sekedar melihat, di tempat ini kamu bisa berinteraksi langsung dengan rusa-rusa tersebut sembari memberi makanan sayuran.
Di tempat ini juga tersedia kegiatan outdoor serta fasilitas air yang bisa dinikmati oleh anak-anak. Selain itu juga ada pemandian air panas. Di sini ada toko yang menyediakan alat perkemahan untuk menginap di kawasan ini. Lokasinya ada di Jl. Raya Ciwidey-Patenggang KM.11, Alam Endah, Ciwidey, Kabupaten Bandung.
6. Glamping Legok Kondang Lodge
Baca Juga:Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan saat Hadapi Persela, Pelatih Persib: Belum Sempurna
Di Glamping Legok Kondang Lodge kamu akan merasakan suasana kemah di tengah alam bebas. Namun kenyamanannya seperti ada di hotel berbintang. Di dalam tenda ada bantal dan kasur empuk, selimut tebal, televisi hinga kamar mandi.
Di luar tenda, kamu bisa melakukan aktivitas yang membuat dekat dengan alam, seperti menangkap ikan dengan tangan serta memberi makan kelinci dan rusa. Di sisi lain ada fasilitas arung jeram, trekking dan paintball. Lokasinya ada di Jl. Raya Ciwidey-Petenggang KM. 39 Ciwidey, Kabupaten Bandung.
7. Kawah Putih
Kawah putih merupakan wisata yang sudah terkenal sejak lama di Bandung. Wisata ini merupakan sebuah danau yang terbentuk akibat letusan Gunung Patuha. Pasir putih yang ada di kawasan ini akibat percampuran unsur belerang.
Air di danau ini bisa berubah sesuai dengan kadar belerang yang terkandung. Kawasan ini sering digunakan untuk pengambilan gambar sebuah film.
Baca Juga:Mengenang Perjuangan 281 Pahlawan COVID-19 di Bandung
Selain itu sering digunakan untuk objek lukis atau foto prewedding. Lokasinya ada di Ciwidey, Sugihmukti, Pasirjambu, Kabupaten Bandung.