SuaraJabar.id - Curhat seorang wanita yang pulang ke rumah diam-diam tanpa berkata bahwa dirinya kena PHK ke orang tua tengah menjadi sorotan belakangan ini.
Pasalnya, perlakuan orang tua wanita itu membuat hatinya campur aduk tak karuan.
Kisah itu diungkapkan si wanita sebagai sender melalui akun @Askrlfess di jejaring media sosial Instagram.
Melalui cuitan itu, sender mengungkapkan bahwa dia pulang ke rumah secara mendadak.
Sender berniat memang untuk memberikan kejutan kepada orang tuanya di rumah dengan barang bawaan serta oleh-oleh yang sedikit.
"Pas di rumah langsung disambut hangat sama ortu terutama ibu," ungkap sender dikutip SuaraJabar.id, Rabu (10/08/2022).
Lalu, ibu dan sender pun melakukan percakapan singkat terkait kegiatan wanita tersebut.
Sang ibu dengan perhatiannya bertanya soal jam keberangkatan anak perempuannya itu serta meminta sender untuk masuk karena sangat dingin di luar.
Selama di rumah, sender mengaku dimanjakan oleh orang tua. Dia mendapatkan beragam hidangan masakan dari ibu hingga diajak jalan-jalan oleh ayahnya.
"Sampai pas 1 minggu di rumah (kemarin), ibu nanya mau pulang jam berapa? Tapi aku jawab, besok aja tanggung. Dan hari ini (Senin) gantian yang tanya aku pulang jamb berapa? Aku bilang nanti siang," jelas sender.
Hingga akhirnya, sang ibu tiba-tiba bertanya menebak bahwa sender tak lagi bekerja.
Sender mulanya sempet linglung, ketika sadar dia pun meminta maaf.
Ayahnya pun meminta sender untuk tetap tinggal di rumah tanpa perlu kembali ke kos.
"Udah di sini aja. Nggak usah balik kos. Nanti di sana bingung mau makan apa. Di sini aja ya?" kata ayah sender.
Sender sempat menolak karena malu dan memikirkan perkataan saudara nanti.