Sambangi Markas Persebaya Surabaya, Persib Bandung Waspadai Lini Serang Bajul Ijo

Tak mau kalah, Persib waspadai pasukan Persebaya.

Husna Rahmayunita
Sabtu, 07 Oktober 2023 | 12:34 WIB
Sambangi Markas Persebaya Surabaya, Persib Bandung Waspadai Lini Serang Bajul Ijo
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak saat menghadiri konferensi pers (Persib.co.id)

SuaraJabar.id - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak menyoroti ketajaman lini serang Persebaya Surabaya jelang duel di pekan ke-15 BRI Liga 1 2023-2024.

Menurutnya, banyak pemain Persebaya Surabaya yang berpotensi membobol gawang Persub Bandung pada laga yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Sabtu (7/10/2023).

"Persebaya punya pemain yang bagus dan mereka akan berbahaya saat melakukan penyerangan, karena tidak hanya Bruno atau Ze yang dapat mencetak gol, beberapa pemain punya peluang juga," kata Bojan Hodak dalam keterangannya, Sabtu (6/10).

Selain itu, pelatih asal Kroasia tersebut menilai Persebaya memiliki keuntungan dengan bermain di kandang sendiri dan pasti tidak akan memberi kesempatan pemain belakangnya berhenti sejenak.

Baca Juga:Persebaya Surabaya vs Persib Bandung, Nick Kuipers: Pertandingan yang Sangat Spesial

"Kami tahu bahwa Persebaya bermain di rumah sendiri dan mereka akan bermain lebih agresif, mereka juga tidak akan memberikan kesempatan untuk pemain bertahan kami dan mereka akan melakukan pressing di depan," ucapnya.

Namun, dirinya berusaha melanjutkan tren positif yang diraih timnya dalam beberapa pertandingan terakhir, dan akan memberi kejutan pada pertandingan besok.

"Kami akan mencoba melanjutkan hasil positif yang sudah kami buat, tentunya juga akan menyiapkan laga besok menjadi sebuah kejutan bagi Persebaya," pungkasnya.

Menurut catatan PT Liga Indonesia Baru (LIB), saat ini Persebaya menempati peringkat keenam dengan meraih 22 poin dari 14 pertandingan.

Sementara, Persib berada di peringkat keempat dengan 24 poin dari pertandingan yang sama, demikian dimuat Antara.

Baca Juga:Tanpa Thomas Doll, Persija Siapkan Strategi Redam Duo Striker Brasil Barito Putera

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini