SuaraJabar.id - Polisi terpaksa menghadiahkan timah panas kepada BS, perampok yang membunuh purnawirawan AL Kolonel Reinhard Parerungan di Kota Depok, Jawa Barat.
Kapolresta Depok Kombes Didik Sugiarto mengatakan, tindakan tegas itu dilakukan aparat lantaran BS dianggap melawan saat hendak disergap di kawasan Sukabumi.
"Pelaku ketika diamankan oleh anggota kami melawan," kata Kapolresta Depok Kombes Didik Sugiarto kepada awak media, Senin (1/7/2019).
Didik mengatakan, kurang dari 24 jam, anggota Reskrim dan Polsek Limo berhasil meringkus BS. Aksi perampokan yang berujung pembunuhan terhadap Reinhard terjadi pada Minggu (30/6/2019) kemarin.
Baca Juga: Tewas Dihantam Linggis, Pensiunan TNI AL Ternyata Dibunuh Eks PRT
Setelah dilakukan penggeledahan di kediaman BS, petugas berhasil mengamankan beberapa barang bukti hasil pencurian yaitu berupa tiga buah telepon seluler, printer portable, jam, dan dompet berisi uang.
Selain itu, polisi turut menyita linggis yang dipakai BS untuk menghabisi nyawa lelaki renta itu.
"Ada linggis ini untuk melukai korban, kita temukan juga di rumah pelaku," jelasnya.
BS, kata Didik juga mengakui sempat bekerja di rumah korban sebagai pembantu rumah tangga. Sehingga pelaku sangat mengenal situasi dan kondisi sekeliling lokasi kejadian.
BS yang dihadirkan dalam rilis kasus ini terlihat berjalan tertatih karena mengalami luka tembak di bagian kaki kiri. Pelaku pun ketika ditanya para awak media di Polresta Depok hanya tertunduk dan memejamkan mata enggan memberikan jawaban.
Baca Juga: Total 102 Pensiunan TNI, Prabowo Ikut Pasang Badan buat Soenarko
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Nyanyian 2 Tersangka Ungkap Jaringan Perampokan Bersenpi di Sumsel
-
Dari Pangkat Aiptu hingga Bripka, Identitas 15 Polisi di Medan Buronan Kasus Perampokan Modus COD
-
Fakta-fakta Pembunuhan Pensiunan TNI: Dibuang di Tol, Digulung Karpet
-
Komplotan Perampok Berpistol Gagal Beraksi Di Minimarket Jaksel, Pegawai Dibacok
-
Astaga! Beraksi 7 Kali, Ini Tampang Enam Pelaku Sindikat Perampok Mobil Taksi Online Modus Racun Kecubung
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Ini Alasan Hotma Sitompul Dimakamkan dengan Upacara Militer
Pilihan
-
Liga Inggris: Kalahkan Ipswich Town, Arsenal Selamatkan MU dari Degradasi
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
Terkini
-
Cianjur Rawan Predator Anak! Ada 17 Kasus Pencabulan dan Pemerkosaan
-
UMKM Perhiasan Batu Alam Jangkau Pasar Internasional Berkat BRI
-
Kasus Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar Diduga Rekayasa, Terungkap di Persidangan
-
Prestasi Mendunia dan Membanggakan: BRI Raih Euromoney Private Banking Awards 2025 di London
-
Kain Tenun Ulos Kebanggaan Indonesia Sukses Tembus Pasar Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI