SuaraJabar.id - Kebijakan check-in dan check-out yang diberlakukan sejumlah hotel kadang membuat sebagian orang merasa tak nyaman.
Pada umumnya hotel memberlakukan jam check-in di mulai pukul 14.00 WIB dan check-out maksimal pukul 12.00 WIB.
Ini akan menjadi masalah bagi traveller yang datang ke destinasi wisata pada pukul 06.00 WIB misalnya. Ia tidak bisa langsung beristirahat di hotel.
Menunggu waktu check-in, para traveler biasanya mencari tempat ngopi untuk sekedar ngaso. Atau meminta hotel untuk early check-in yang tak jarang dikenai charge tambahan.
Namun, berbeda dengan hotel ini. U Janevalla Bandung merupakan sebuah hotel bintang 4 memiliki waktu check-in dan check-out yang fleksibel. Hotel ini sangat unik karena kamu bisa check-out fleksibel selama 24 jam.
Misal, kamu check-in pukul 5 sore, kamu bisa melakukan check-out di pukul 5 sore keesokan harinya. Fleksibel banget, kan? Kamu nggak perlu ribet menyesuaikan jadwal berliburmu dengan jam hotel.
Hotel yang berlokasi di Jalan Aceh, Bandung Wetan, Kota Bandung, ini sudah menerapkan protokol kesehatan dengan baik, lho.
Saat masuk, kamu diharuskan mencuci tangan terlebih dulu dengan kran injak di depan hotel. Selanjutnya, ada pengecekan suhu sebelum memasuki lobi hotel. Ketika check-in, kamu bisa memilih sabun dan rasa teh favorit untuk dapat dinikmati selama menginap.
Dari luar, Hotel U Janevalla Bandung memiliki desain seperti lego yang ditumpuk. Mengusung konsep industrial-minimalis, kamar di hotel ini akan membuatmu semakin nyaman.
Baca Juga: Angka Kesembuhan Tinggi Keluarkan Kota Bandung dari Zona Merah
Fasilitas di hotel ini pun lengkap. Mulai dari TV, AC, Wi-Fi, hingga alat mandi, semua tersedia di sini. U Janevala Bandung juga sempat meraih Traveloka Hotel Award 2019: Layanan Terbaik. Mantap sekali, kan?
Jika kamu bangun kesiangan, tak perlu khawatir. Menu sarapan bisa diambil kapan saja meski jam sarapan hotel sudah lewat. Kamu bisa pesan lewat room service dan sarapan akan diantar sampai ke kamarmu.
Tertarik menginap di sini? Kisaran harga kamarnya mulai dari Rp520 ribu sampai Rp1,5 juta per malam, tergantung dari tipe kamar yang diambil. Sesuaikan dengan kebutuhanmu, ya.
U Janevalla juga terletak di jantung Kota Bandung. Kamu bakal mudah untuk mengakses tempat-tempat hits seperti Jalan Dago dan Jalan Braga.
Kontributor : Aminuddin
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Hemat Anggaran di Tengah Pemangkasan Dana Transfer, DPRD Jabar Terapkan WFH Setiap Kamis
-
Survei Cawapres IndexPolitica: Menkeu Purbaya Tiba-tiba di Peringkat 1, Salip Dedi Mulyadi
-
Misteri Busa Awan Hitam Selimuti Subang, Dedi Mulyadi Minta Tim Gabungan Cek
-
Buntut Viral 'Tenda Biru' Google Maps di Halimun Salak, Menhut Raja Juli Tebar Ancaman
-
Buntut Viral 'Tenda Biru' Google Maps di Halimun Salak, Menhut Raja Juli Tebar Ancaman