SuaraJabar.id - Harga daging sapi di sejumlah pasar tradisional di Kota Cimahi mulai merangkak naik. Puncak kenaikan diprediksi terjadi pada H-3 lebaran.
Seperti yang terpantau di Pasar Atas Baru Kota Cimahi pada Senin (3/5/2021). Harga daging sapi yang biasanya Rp 120 ribu per kilogram kini sudah menyentuh Rp 130 ribu per kilogram.
"Dari awal Ramadhan memang sudah naik. Biasanya kita jual Rp 120 per kilogram, sekarang Rp 130 ribu per kilogram," terang Suryana (50), salah seorang pedagang Pasar Atas Baru.
Ia memprediksi, harga daging bakal terus mengalami kenaikan saat mendekati lebaran nanti. Harganya diprediksi menyentuh Rp 150 ribu per kilogram nanti.
Baca Juga: Kembalinya Unasko, Radio yang Hits Saat Era Orde Baru
"Tiga hari mau lebaran itu biasanya puncaknya. Bisa sampai Rp 140-150 ribu per kilogram," kata Suryana.
Dirinya kurang mengetahui penyebab kenaikan daging sapi yang kerap terjadi saat bulan Ramadan dan jelang Idul Fitri. Sebab, harganya, kata Suryana, sudah naik sejak ia membelinya dari bandar.
"Memang dari bandarnya sudah naik, kurang tau kenapa. Mau gak mau sebagai pedagang ya ngikut harga dari sana," jelasnya.
Suryana melanjutkan, kenaikan harga daging sapi biasanya diikuti juga dengan kenaikan penjualan. Hari biasanya, dirinya hanya menjual sekitar 40 kilogram dalam sehari.
Namun ketika mendekati lebaran, kuantitas penjualannya meningkat hingga 1 kwintal. Peningkatan penjualan itupun berpengaruh terhadap cuan yang didapatnya. Saat puncaknya penjualan, ia bisa mendapat hingga Rp 100 juta dalam sehari.
Baca Juga: Viral Pasar Tanah Abang Membludak Jelang Lebaran, Pengunjung Berdesakan
"Kalau sekarang masih standar sehari-sehari sekitar 40 kilogram, dapat sekitar Rp 5-6 juta. Kalau saat puncak jelang lebaran bisa sampai Rp 100 juta," tukasnya.
Berita Terkait
-
Biar Beda dengan Tetangga, Viral Bapak Ini Cetak dan Pajang Semua Prestasi Anaknya Jelang Lebaran
-
Anggota Komisi IV DPR Rajiv Minta Harga Bahan Pokok Stabil Jelang Lebaran
-
Niat Bikin Konten Masak Rendang di Palembang, Daging 200 Kg Willie Salim Hilang Diserbu Warga
-
Ingatkan Sanksi Menanti, Satpol PP DKI Minta Warga Tak Main Petasan Jelang Lebaran Idul Fitri
-
Harga Daging Sapi di Bawah HAP, Pasokan Terjamin Jelang Lebaran 2025
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
-
PM Malaysia Anwar Ibrahim Tegaskan ASEAN Solid dan Bersatu
-
Emas dan Bitcoin Banyak Diborong Imbas Ketegangan Perang Dagang AS vs China
-
Red Sparks Bangkit Dramatis, Paksa Set Penentuan di Final Liga Voli Korea 2024/2025
-
RESMI Lawan Manchester United di Malaysia, ASEAN All-Stars Bakal Dilatih Shin Tae-yong?
Terkini
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H