SuaraJabar.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengapresiasi peran Gojek Bandung, yang ikut berperan dalam menangani permasalahan sampah di Bandung Raya, diantaranya melalui kompetisi School Creative Hub 2022. Hal itu disampaikannya ketika menjadi pemateri "Bincang Inspiratif School Creative Hub Bersama Gubernur", secara hybrid, Jabar, Kamis (23/6/2022).
"Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini. Apa yang dilakukan Gojek ke depan harus terus dilakukan," katanya.
School Creative Hub 2022 merupakan kompetisi akbar yang dipersembahkan Gojek Bandung bagi para para pelajar SMP, SMA/sederajat di Bandung Raya. Para siswa diharapkan bisa lebih kreatif, proaktif, dan peka terhadap isu-isu yang ada di Bandung, khususnya terkait penanganan sampah.
Kang Emil, biasa ia disebut mengatakan, upaya pengelolaan sampah harus ditanamkan sejak dini melalui siswa SMP, SMA, dan SMK, dengan harapan dapat menjadi kebiasaan baik yang akan terus diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat.
Apalagi seiring pertambahan jumlah penduduk, perubahan pola konsumsi masyarakat, dan pandemi Covid-19 membuat sampah di Jabar makin bertambah. Untuk itu, kata Kang Emil, peran swasta seperti yang dilakukan Gojek sangat bermanfaat untuk membantu mengurangi volume sampah.
Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat Prima Mayaningtias menambahkan, program yang digagas Gojek ini diharapkan bisa merubah mindset masyarakat agar mengelola sampah sejak dari sumber, sehingga nantinya, sampah yang dibuang ke TPA hanya tinggal residunya saja.
"Perubahan mindset masyarakat dari hulu ke hilir sangat dibutuhkan sekali. Kami menyambut baik program Gojek ini, dan mudah-mudahan semuanya bisa berpartisipasi," kata Prima.
Ia berharap ke depan, program yang digagas Gojek ini tidak hanya dilakukan di wilayah aglomerasi Bandung Raya saja. Tapi sebarannya bisa meluas ke wilayah lain di Jawa Barat, sehingga bisa merangsang masyarakat untuk melakukan pengolahan sampah sejak dari sumber.
Kemudian yang terpenting lagi, lanjut Prima, sampah ini bisa memiliki nilai ekonomi. Ia mencontohkan, sampah yang dikumpulkan dari sekolah dimasjkan ke bank sampah yang kemudian diolah kembi menjadi produk yang memiliki nilai ekonomi.
"Jadi nanti sampah bukan hanya buangan yang tidak bermanfaat," tandasnya.
Kompetisi School Creative Hub 2022 dengan tema “Passion to Action” sudah dimulai. Berikut jadwalnya:
Kick Off : 23 Juni 2022
Kompetisi : Juli - November 2022
Edukasi Lingkungan : Juli - November 2022
Misi Lingkungan : Juli - November 2022
Closing Ceremony : Desember 2022
Cara Mendaftar : https://schoolcreativehub.com/
Berita Terkait
-
Penguatan Layanan On-Demand Dorong Peningkatan Transaksi dan Pendapatan GOTO
-
Termotivasi untuk Bikin Bisnis Gojek Terus Berkembang, Begini Sepak Terjang Faris Priyanto
-
Gubernur Ridwan Kamil Pimpin 17.000 Jemaah Haji Jabar
-
Peduli Lingkungan, Gojek Gelar Kompetisi Akbar antar Pelajar se-Bandung Raya
-
Peduli Lingkungan, Gojek Gelar Kompetisi Akbar Antarpelajar se-Bandung Raya
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
-
Bos Sritex Ditangkap! Bank BJB, DKI Hingga Bank Jateng Terseret Pusaran Kredit Jumbo Rp3,6 Triliun?
-
Warga RI Diminta Tingkatkan Tabungan Wajib di Bank Demi Cita-cita Prabowo Subianto
Terkini
-
Modus Baru Peredaran Narkoba Terbongkar di Bandara SIM, AG Asal Bogor Bawa 1 Kg Sabu
-
Ricuh! Acara Masak Besar Bobon Santoso di Bandung Panen Copet, Jurnalis Turut Jadi Korban
-
Ada Apa dengan Pekerja KAI? SP-KAI Bongkar Isu Kesehatan dan Keadilan di Depan DPR RI
-
BNI Gandeng BUMDes Yogyakarta untuk Perkuat Ketahanan Pangan dan Pemerataan Ekonomi Desa
-
Reaksi Kocak Anak Kecil Saat Ada Dedi Mulyadi Bicara Soal Barak Militer: Aku Mau Makan