SuaraJabar.id - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, menilai positif Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Indonesia mulai 10 November hingga 2 Desember 2023 dan digelar di empat Kota.
Menurut pelatih asal Kroasia ini, Piala Dunia U-17 2023 ini bisa menambah wawasan dan motivasi bagi anak-anak yang ingin menjadi pesepak bola. Pasalnya, tim peserta dari berbagai negara dihuni pemain berkualitas.
Selain itu, gaya bermain dan strategi yang diterapkan oleh pelatih tim peserta Piala Dunia U-17 2023 beragam. Sehingga, menurut mantan pelatih PSM Makassar ini bisa menambah ilmu sepak bola.
"Ada banyak anak-anak dan ini satu kesempatan bagi mereka untuk melihat kompetisi seperti ini," jelas Bojan Hodak kepada SuaraJabar.id, Kamis (16/11).
Kemudian, dengan digelarnya Piala Dunia U-17, maka bisa menjadi ajang promosi bagi Indonesia kepada dunia. Ditambah lagi, setelah berakhirnya event ini bakal banyak anak-anak yang semakin semangat mengejar cita-citanya untuk menjadi pesepakbola.
"Ini bagus juga untuk promosi sepak bola, karena setelah ini anak-anak bisa terus antusias dan banyak dari mereka nantinya akan bermain sepak bola," jelas Bojan Hodak.
Pada Piala Dunia U-17, terdapat dua grup yang bertanding di Bandung tepatnya di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, yakni D dan F. Kedua Grup tersebut diisi oleh Jepang, Polandia dan Senegal, kemudian Jerman, Mexico, Selandia Baru dan Venezuela.
Sejauh ini, babak penyisihan di Stadion Si Jalak Harupat sudah berlangsung dua pertandingan bagi masing-masing tim di Grup dan setiap peserta tinggal menyisakan satu laga lagi.
Menurut Bojan Hodak, jika tidak ada halangan dia berencana untuk hadir langsung menyaksikan pertandingan terakhirnya babak penyisihan Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat.
Sebagai informasi, pada Jumat (17/11/2023), di Stadion Si Jalak Harupat akan berlangsung pertandingan Grup D antara Senegal vs Jepang, kemudian dilanjutkan Grup C Iran vs Kaledonia Baru.
Berita Terkait
-
Bali United Rebutan Dapat Jordi Amat dengan Raksasa Liga 1 Indonesia?
-
Dimas Drajad Tata Kondisi Kebugaran usai Cedera, Comeback Setelah Lebaran?
-
Bojan Hodak Bongkar Masalah Utama Persib Bandung usai Uji Coba, Ada Apa?
-
Pelatih Kroasia Puji Timnas Indonesia, Ramal Garuda ke Putaran Keempat
-
Persib Bandung Mulai Masuki Libur Lebaran, Beckham Putra Siap Tahan Godaan
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal
-
Dedi Mulyadi Skakmat PTPN: Kenapa Tanah Negara Disewakan, Perkebunannya Mana?
-
Gubernur Dedi Mulyadi Libatkan Pakar, Evaluasi Besar-besaran Kegiatan Ekonomi di Pegunungan Jabar