SuaraJabar.id - Partai Gerindra telah membuka pendaftaran penjaringan Calon Wali Kota (Cawalkot) Bandung mulai 2 hingga 12 Mei 2024, beberapa nama dikabarkan sudah mengambil formulir pendaftaran.
Ketua Tim Penjaringan Pilkada DPC Partai Gerindra Kota Bandung, Heru Sugiatno, mengatakan beberapa nama sudah mengambil formulir pendaftaran penjaringan Cawalkot Bandung di Kantor DPC Partai Gerindra Kota Bandung, di antaranya Dirut PDAM Tirtawening, Sonny Salimi.
Selain itu, nama musisi Melly Goeslaw juga dikabarkan ikut penjaringan Calon Wali Kota (Cawalkot) Bandung yang akan diusung Partai Gerindra pada Pilkada serentak November 2024 mendatang.
Baca juga:
Baca Juga: Maju Pilgub Jabar 2024, Bima Arya Bakal Duet dengan Ridwan Kamil atau Desy Ratnasari?
Seperti diketahui, pada Pemilu Legislatif 2024 Melly Goeslaw maju dari partai Gerindra di Dapil Jawa Barat 1 dan terpilih menjadi anggota DPR usai berhasil meraup 75.369 suara.
"Betul, Sonny sudah ambil formulir. Kalau Melly Goeslaw belum (ambil formulir) baru rumor, tapi akan masuk rencananya," kata Heru, Sabtu (4/4/2024).
DPC Partai Gerindra menurut Heru, melakukan penjaringan Cawalkot Bandung secara terbuka, sudah ada lima orang yang daftar untuk penjaringan, mereka merupakan kader internal partai dan ada juga dari eksternal.
Baca juga:
"Total ada lima (yang sudah ambil formulir). Sodik (H Sodik Mujahid), Arif Hamid Rahman dia anggota DPRD provinsi dan Nofrizal, itu kader internal. Kalau Eksternal ada Dandan Riza Wardhana dan Sonny Dirut PDAM," ujarnya.
Baca Juga: Klaim Punya Modal Kuat di Pilgub Jabar 2024, Bima Arya Janjikan Hapus Jeratan Pinjol
Penjaringan Cawalkot Bandung Partai Gerindra menurut Heru akan berlangsung 12 Mei 2024. Selain itu, pihaknya akan melakukan seleksi dan tes kelayakan bagi para pendaftar sebelum menunjuk sosok yang layak maju sebagai Cawalkot Bandung dari Partai Gerindra.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Maju Pilgub Jabar 2024, Bima Arya Bakal Duet dengan Ridwan Kamil atau Desy Ratnasari?
-
Klaim Punya Modal Kuat di Pilgub Jabar 2024, Bima Arya Janjikan Hapus Jeratan Pinjol
-
Kasus Cemburu Buta Berujung Maut, Suami Habisi Nyawa Istri Pakai Gagang Cangkul di Bandung
-
Keberhasilan Timnas U-23 Bawa Berkah Tertunda, Bojan Hodak Keluhkan Jadwal Championship Series
-
Motif Ekonomi Diduga Jadi Pemicu Pembunuhan Wanita Dalam Koper? Pelaku Baru Menikah dan Ingin Resepsi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Tokoh Ulama Pesantren Buntet, KH Abbas Abdul Jamil Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
-
Lanjutan Sidang Korupsi Dana Hibah NPCI Jabar: Saksi Ungkap Kevin Fabiano Tak Pernah Buat LPJ
-
Sobek Tapi Bangga: Sepatu Butut Siswa SMK Ini Bikin Dedi Mulyadi Kagum Dan Beri Rp 3,5 Juta
-
Nasabah Loyal BRI Bawa Pulang Hadiah di Ajang BRImo FSTVL 2024
-
Total Rp799 Ribu Dibagikan, Ini 3 Link Saldo DANA Kaget Terbaru, Klaim Sekarang!