SuaraJabar.id - Madura United dipastikan bakal menjadi lawan bagi Persib Bandung, pada pertandingan final Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 yang akan berlangsung home and away 26 dan 31 Mei 2024.
Madura United sendiri berhasil melangkah ke partai final, setelah di semifinal Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 usai menyingkirkan pemuncak klasemen Reguler Series, Borneo FC.
Pada pertandingan leg pertama semifinal Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Bangkalan, Madura, 15 Mei lalu, Madura United berhasil menaklukkan Borneo FC 1-0.
Kemudian pada leg kedua Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 di Stadion Batakan, Balikpapan, Minggu (20/5/2024), Borneo FC harus mengakui keunggulan Madura United dengan skor 2-3.
Baca Juga: 5 Fakta Persib Pecundangi Bali United: Patahkan Rekor Serdadu Tridatu
Menurut pelatih Persib, Bojan Hodak, siapapun lawan yang dihadapi Persib di partai final Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 semuanya memiliki kekuatan dan dipastikan bakal tampil penuh motivasi di laga pamungkas musim ini.
Sehingga, Bojan Hodak tidak pilih-pilih lawan pada pertandingan final Championship Series BRI Liga 1 2023-2024. Selain itu, dia juga mengingatkan anak asuhnya untuk tetap waspada dan bekerja keras pada laga menentukan tersebut.
"Baik itu Madura dan Borneo menurut saya tidak ada bedanya. Kedua tim ini bagus dan menurut saya, kami tidak memiliki keuntungan apapun," tegas Bojan Hodak.
Sementara itu, Persib berhasil melangkah ke babak final Championship Series BRI Liga 1 2023-2024, usai menyingkirkan Bali United di semifinal.
Pada pertandingan leg pertama semifinal Championship Series BRI Liga 1 2023-2024, lapangan Bali United Training Center, Selasa (14/5/2024), berhasil menahan imbang tuan rumah Bali United dengan skor 1-1.
Baca Juga: Preview Persib vs Bali United: Nick Kuipers Pede, Mohammed Rashid On Fire
Kemudian pada pertandingan leg kedua yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (18/5/2024), Persib yang bermain di kandang berhasil menaklukkan Bali United dengan skor telak 3-0.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Hasil BRI Liga 1: Arema Sikat MU dalam Drama 6 Gol, Malut Hancurkan Persis Solo 3-0
-
BRI Liga 1: Bakal Diuji Persija, Persebaya Soroti Pentingnya Pemain ke-12
-
Genjot Fisik Pemain, Persib Bandung Pasang Target Tinggi Lawan Borneo FC
-
Road to Gothia Cup 2025: 20 Tim akan Saling Sikut di Grand Finale
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
Pilihan
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
-
Naik Tinggi Lagi, Harga Emas Antam Tembus Rp 1,5 Juta/Gram
Terkini
-
Transformasi Digital BRIAPI Sukses Membawa BRI Raih Pengakuan Global
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Tasikmalaya: Media Lokal Perlu Diversifikasi Sumber Pendapatan
-
4 Santri Tewas Tertimbun Tanah Longsor di Sukabumi, BPBD Ungkap Fakta Mengejutkan
-
Tersedia 100 Ribu Hadiah Termasuk BMW 520i M Sport di BRImo FSTVL, Ini Cara Memenangkannya!
-
Lewat Tanya Sabrina, Kamu Bisa Cari Rekomendasi Merchant Hiburan saat Weekend