SuaraJabar.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Garut, Jawa Barat mengagendakan rapat pleno penetapan Bupati-Wakil Bupati Garut terpilih yang digelar secara terbuka di Hotel Santika, Cipanas Garut, Kamis 9 Januari 2025.
Ketua KPU Kabupaten Garut Dian Hasanudin mengatakan pihaknya sudah mendapatkan surat keputusan dari KPU RI untuk menyelenggarakan rapat pleno penetapan Bupati-Wakil Bupati Garut terpilih hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Rapat penetapan itu, kata dia, digelar secara terbuka dan mengundang unsur musyawarah pimpinan daerah (muspida) Kabupaten Garut, dan juga mengundang pasangan calon bupati-wakil bupati.
"Besok (Kamis) penetapan calon terpilih, terbuka," kata Dian dikutip ANTARA, Rabu (8/1/2025).
Ia menambahkan setelah selesai melakukan rapat pleno penetapan bupati-wakil bupati terpilih, KPU Garut akan menyerahkan laporan tersebut ke pemerintah daerah, untuk mengagendakan waktu pelaksanaan pelantikan terhadap Bupati-Wakil Bupati Garut periode 2025-2030.
"Selanjutnya menyerahkan SK KPU ke pemerintah untuk syarat pengusulan pelantikan," katanya.
Pilkada Kabupaten Tasikmalaya diikuti dua pasangan calon yakni nomor urut 1 Helmi Budiman (petahana Wakil Bupati Garut)-Yudi Nugraha, kemudian nomor urut 2 yakni Abdusy Syakur Amin-Putri Karlina.
KPU Kabupaten Garut sudah menggelar rapat pleno rekapitulasi penghitungan perolehan suara Pilkada Garut dengan pasangan nomor urut 2 unggul sebesar 66,31 persen dengan perolehan 915.780 suara, dan nomor 1 Helmi Budiman-Yudi Nugraha sebesar 33,69 persen atau meraih 465.365 suara.
Tidak ada pihak yang mengajukan gugatan sengketa hasil Pilkada Garut 2024 ke Mahkamah Konstitusi.
Baca Juga: Momen Dedi Mulyadi Penasaran ke Wali Kota Sukabumi Terpilih, Ayep Zaki: Saya Pedagang Tempe
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Baru Kumpul Tahun Baru, Keluarga Pramugari Esther Aprilita di Bogor Masih Berharap Mukjizat
-
Kunci Jawaban IPS Kelas 8 Halaman 205: Bedah Tuntas Dampak Monopoli Perdagangan
-
Bau Amis Dugaan 'Beking' Aparat di Tambang Emas Ilegal Gunung Guruh Tercium Kejagung
-
Tak Mau Ada Celah Korupsi! Bupati Bogor Gandeng KPK 'Pelototi' Proyek Tambang dan Jalan Leuwiliang
-
Mahasiswa di Bogor Akhiri Hidup di Kosan, Diduga Depresi Akibat Terjerat Judol