SuaraJabar.id - Petugas gabungan Kecamatan Sindangbarang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, mencatat dua orang warga Desa Talagasari, atas nama Supiandi (53) dan Sahiroh (48), mendapat perawatan medis di RSUD Sindangbarang karena mengalami luka bakar setelah dua tabung gas meledak.
Camat Sindangbarang Handika di Cianjur, Senin (17/2/2025), mengatakan kedua korban merupakan pasangan suami istri mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya akan dirujuk ke RSUD Pagelaran karena luka yang diderita membutuhkan pelayanan medis serius.
"Keduanya mengalami luka bakar 70 persen sehingga akan dirujuk ke rumah sakit yang memiliki alat lengkap, karena perlu dilakukan analisis laboratorium atas luka bakar yang diderita," katanya dikutip ANTARA.
Dia menjelaskan peristiwa yang menyebabkan pasangan suami istri mengalami luka bakar berawal dari kebocoran katup pada tabung gas 3 kilogram yang baru dipasang, mendapati hal tersebut korban membawa tabung gas untuk direndam ke dalam bak mandi.
Baca Juga: Tenggak Miras Oplosan Alkohol 70 Persen, Anak Jalanan di Cianjur Tewas
Meski sudah direndam gas yang keluar terus menyebar ke seluruh ruangan di dalam rumah, sehingga Supiandi meminta anaknya untuk membawa anggota keluarga keluar dari dalam rumah guna menghindari hal yang tidak diinginkan.
"Setelah anggota keluarganya keluar, tiba-tiba terdengar suara ledakan dari dalam rumah, diduga gas yang menyebar tersambar api dari tungku yang masih menyala, akibatnya kedua pasangan suami istri mengalami luka bakar serius dan langsung dibawa ke rumah sakit," katanya.
Saksi mata anak kandung korban, Ai Rosalina mengatakan sebelum terdengar ledakan ayah dan ibunya yang panik membawa tabung gas yang bocor ke dalam kamar mandi untuk di rendam di dalam bak, sambil berteriak meminta seluruh anggota keluarga keluar.
Selang beberapa saat berada di luar rumah bersama adik-adiknya, terdengar suara ledakan yang cukup keras sementara orang tuanya masih berada di dalam rumah. Ledakan tersebut membuat warga berhamburan ke lokasi guna menolong kedua orang korban.
"Tubuh orang tua kami yang terbakar langsung dipadamkan warga dengan air dan lumpur, keduanya langsung dibawa ke RSUD Sindangbarang karena luka bakar yang diderita cukup parah," katanya.
Sedangkan api langsung padam tidak sampai membakar seisi rumah, setelah warga berusaha memadamkan api dengan alat seadanya."Api langsung padam setelah terdengar satu kali ledakan diduga dari tabung gas yang bocor," katanya.
Berita Terkait
-
Kang Dedi Mulyadi Contek Gaya Prabowo, Sapa Warga Cianjur dari Atas Kap Mobil
-
Jalur Puncak Hari Ini: Pemudik Balik Campur Wisatawan, Macet Tak Terhindarkan?
-
Mandi Junub Kesiangan di Bulan Ramadan? Jangan Panik! Ini Penjelasan Lengkapnya
-
Bela Kepentingan Rakyat, Menteri Bahlil Mau Bersih-bersih Mafia Gas Melon
-
Kronologi Kecelakaan Maut di Cianjur, Bus Serempet Motor Hingga Lansia Tewas
Terpopuler
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- Jabat Tangan Erick Thohir dengan Bos Baru Shin Tae-yong, Ada Apa?
- TIPU UGM Daftarkan Gugatan Dugaan Ijazah Palsu Jokowi ke Pengadilan
- Rebut Mic dari Pengacara, Adab Lisa Mariana Kena Sentil Psikolog: Emang Ini Sinetron?
Pilihan
-
Tim Piala Dunia U-17 2025: Usia Pemain Zambia Diragukan Warganet: Ini Mah U-37
-
Meski Berada di Balik Jeruji, Agus Difabel Nikahi Gadis Dengan Prosesi Perkawinan Keris
-
7 Rekomendasi HP Murah RAM 12 GB terbaik April 2025, Performa Handal
-
Massa Dikabarkan Geruduk Rumah Jokowi Soal Ijazah Palsu, Hercules: Itu Asli, Jangan Cari Masalah!
-
Koster Minta Dinas Pertanian Bali Belajar ke Israel : Jangan Gitu-Gitu Aja, Nggak Akan Maju
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional