Kuli Bangunan di Bogor Tewas Kesetrum saat Pasang Instalasi Listrik

"Ada mantri datang buat mastiin kondisinya, terus dicek ternyata sudah meninggal."

Dwi Bowo Raharjo
Sabtu, 19 Oktober 2019 | 16:19 WIB
Kuli Bangunan di Bogor Tewas Kesetrum saat Pasang Instalasi Listrik
Seorang pekerja bangunan Ahmad Nurhidayat (33), tewas kesetrum saat memasang instalasi listrik rumah warga di Kampung Nyalindung, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (Suara.com/Rambiga)

SuaraJabar.id - Seorang pekerja bangunan Ahmad Nurhidayat (33), tewas kesetrum saat memasang instalasi listrik rumah warga di Kampung Nyalindung, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (19/10/2019) pagi.

Salah satu warga bernama Arif mengatakan peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.00 WIB. Saat itu, pemilik rumah yang tengah dibangun histeris melihat korban sudah menggantung di atas pelafon rumahnya.

"Kejadiannya cepat, dengar tetangga (pemilik rumah) teriak, dilihat korban posisi di atas plafon baja ringan," kata Arif, kepada Suara.com.

Warga sekitar yang melihat kejadian tersebut langsung berupaya menurunkan korban dari plafon. Nahas, korban meninggal dunia di lokasi kejadian karena kesetrum saat memasang instalasi listrik.

Baca Juga:Tewas Mengenaskan di WC Lapas, Polisi Pastikan Amin Bunuh Diri

"Ada mantri datang buat mastiin kondisinya, terus dicek ternyata sudah meninggal. Dia (korban) kesetrum lagi masang instalasi listrik," kata dia.

Terpisah, Kapolsek Tamansari, Iptu Nurhidayat mengatakan jasad korban pun sudah dibawa ke rumah duka di Kampung Padasuka, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

"Iya benar, korban atas nama Nur Hidayat warga Kota Bogor. Korban meninggal dunia karena kesetrum saat sedang betulin listrik," singkat Nurhidayat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini