SuaraJabar.id - Sosok pria penjual lukisan "seikhlasnya" di Bekasi, Jawa Barat sedang viral di media sosial. Bantuan donasi pun terus berdatangan untuknya.
Foto penjual lukisan yang viral ini diunggah dalam postingan akun Twitter @wilda_romadhona, pada Selasa (14/7/2020).
Wilda kagum dengan bapak itu karena tetap berkarya dan rela menjual lukisan dengan harga seikhlasnya.
"Tadi gue balik lewat lampu merah arah Galaxy terus deket Domino ke kiri, deket perumahan Cikas. Lewat dan ada bapak ini," cuit @wilda_romadhona, dikutip Suara.com, Rabu (15/7/2020).
Baca Juga:Pejabat di Kota Bekasi Tertular Corona, Ada Level Kepala Dinas
Ia melanjutkan, "Yang gue kagum adalah bapaknya tetap berkarya dan jualan dengan harga 'DIJUAL SEIKHLASNYA' kalau teman-teman lewat dan mau beli bisa banget ya."
Wilda juga menjelaskan bahwa bapak itu menjual lukisan dengan narasi "jangan lupa pakai masker" dan "cuci tangan sebelum masuk". Menurutnya itu bisa dijadikan pajangan sekaligus hiasan dinding di kantor.
Belum genap sehari, postingan tentang bapak penjual lukisan "seikhlasnya" telah memperoleh 17 ribu like dan retweet.
Ternyata, pria penjual lukisan ini pernah di-viral-kan oleh pengguna Twitter lainnya. Seperti yang dilakukan oleh pemilik akun @massjaww.
Akun @massjaww pun ikut mengomentari postingan Wilda tentang bapak penjual lukisan "seikhlasnya" itu.
Baca Juga:Adu Jotos Sopir Xenia dan Truk di Jalanan Jadi Tontonan Warga, Ini Sebabnya
"Terimakasih mbak-nya sudah di up lagi kebetulan kemarin juga saya up di Twitter dan responnya baik-baik semuanya. Sebelumnya juga di Instagram viral dan open donasi juga. Alhamdulillah. Memang ini rezeki bapaknya dan banyak orang baik yang ingin membantu," tulis @massjaww.
Dalam video yang dibagikan oleh @massjaww, si penjual mengaku bahwa dirinya tidak mematok harga khusus untuk lukisannya.
"Benar pak dijual seikhlasnya?" tanya @massjaww, dalam video yang diunggah ke Twitter, Rabu (1/7/2020).
Si penjual lukisan menjawab, "Iya, temanya COVID, tak campurlah, tapi banyak COVID."
Setelah unggahannya viral, banyak warganet yang berniat memberikan donasi kepada si penjual lukisan. @massjaww lantas bersedia menyalurkan donasi tersebut.
Berdasarkan penjelasan @massjaww, ia berhasil mengumpulkan donasi sekitar Rp 1,5 juta untuk penjual lukisan tersebut.
"Alhamdulillah. Amanah kalian semua sudah saya sampaikan dengan baik oleh bapak ini yang bernama Bapak Badrus.
Bapak ini masih akan menjual lukisan sampai waktu yang belum ditentukan jadi boleh mampir kesana sekedar untuk membantu atau membeli juga boleh, bapak ini adanya sehabis maghrib," tulis @massjaww, Jumat (3/7/2020).
Tidak hanya @massjaww yang menggalang donasi untuk si penjual. Ternyata ada salah satu pengguna Instagram yang juga ikut mem-viral-kan si penjual lukisan itu dan menggalang bantuan.