Namun setelah selesai bermain para pemain dan warga kaget ada kuntilanak difoto yang diambil Diki.
"Waktu ambil foto, di lokasi titik kuntilanak berdiri gak ada siapa -siapa. Pas banget di depan saya. Waktu semalam juga kan gerimis. Pemain bulutangkis pada kaget banget selesai pukul 23.00 WIB malam," tutur Jaya.
Viral penampakan kuntilanak di lapangan bulutangkis di kawasan Cagar Alam, Pancoran Mas, Kota Depok. Hebohnya di media sosial karena foto penampakan itu tersebar.
Foto kuntilanak itu terekam saat kegiatan turnamen bulutangkis di kawasan Cagar Alam. Berbagai tanggapan dilontarkan di halaman komentar Instagram @Depok24Jam.
Baca Juga:Viral Penampakan Kuntilanak di Lapangan Bulutangkis Pancoran Mas Depok
Foto itu menerangkan mahluk halus mirip kuntilanak yang biasa dikenal masyarakat pada umumnya.
Sebab, sosok tertangkap kamera serba putih dan rambut hitam panjang.
Kontributor : Supriyadi