SuaraJabar.id - Laga uji coba menghadapi Tira Persikabo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (5/9/2020) sore memberi gambaran bagi Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts. Dari laga itu, Robert Alberts menilai imnya masih memiliki banyak kekurangan yang harus diperbaiki sebelum bertarung dalam lanjutan Liga 1 2020.
"Ada banyak hal. Tentunya bagus bermain selama 90 menit tapi kami harus bermain lebih cepat dalam hal transisi dalam bertahan dan menyerang," kata Robert seperti dilansir AyoBandung.com -jaringan Suara.com.
Pelatih asal Belanda itu mengatakan, salah satu pekerjaan rumah tim asuhannya saat ini di antaranya harus lebih agresif saat duel memperebutkan bola. Terlebih, lanjutan kompetisi akan bergulir kurang dari satu bulan lagi.
"Kami harus lebih agresif dan memenangi bola bukan hanya di menit-menit akhir tapi sejak awal," ucapnya.
Baca Juga:Kemenangan Bukan Target Persib di Laga Uji Coba Kontra Tira Persikabo
Robert juga menilai, operan yang dilakukan skuat Maung Bandung masih terlalu lambat. Hal itu membuat serangan yang harusnya dibangun dengan cepat gagal dieksekusi. Dia juga menilai, timnya belum cukup kuat dalam menghadapi bola mati dan bertahan.
"Kami harus lebih cepat dalam memainkan operan-operan dan kami juga harus lebih kuat dalam menghadapi bola mati dalam bertahan karena terlalu mudah bagi tim lawan untuk memenangi bola pertama. Kami harus berbenah selama satu pekan ini," ujarnya.