SuaraJabar.id - Kepolisian Daerah Jawa Barat tengah melakukan penyelidikan terkait adanya dugaan pelanggaran protokol kesehatan yang terjadi di kegiatan Rizieq Shihab di Megamendung, Kabupaten Bogor, pekan lalu.
"Kita sedang melakukan penyelidikan dan pendalaman terkait dengan masalah kegiatan yang dilaksanakan beberapa hari yang lalu, yakni kegiatan keagamaan yang sekiranya menghadirkan orang yang cukup banyak pada saat itu," kata Kabidhumas Polda Jabar Kombes Pol Erdi Adrimulan Chaniago, saat ditemui di Mapolda Jabar, Rabu (18/11/2020).
Erdi mengatakan, pihaknya saat ini mendalami terlebih dahulu soal izin dalam kegiatan tersebut.
"Kita sedang mendalami terkait masalah izin kemudian masalah lainnya," katanya.
Baca Juga:Habib Rizieq Tuding Gibran Langgar Protokol Kesehatan saat Daftar Pilkada
"(Yang akan diperiksa), Ini belum, masih dilakukan pendalaman dulu, nanti kita laporkan siapa-siapanya," sambungnya.
Diketahui buntut dari kegiatan di Megamendung Bogor, Irjen Pol Rudy Sufahriadi atau Rudy gajah dicopot dari jabatan Kapolda Jabar. Ia dinilai Kapolri Jendral Idham Azis, tidak dapat menerapkan protokol kesehatan di wilayah hukum Polda Jabar.
Sebelum pencopotan jabatannya sebagai Kapolda, Rudy sempat mengatakan, kegiatan Rizieq Shihab atau Habib Rizieq, di Megamendung, Bogor, banyak terjadi pelanggaran protokol kesehatan. Masyarakat yang ikut dalam kegiatan itu, tidak mengindahkan protokol ditengah pandemi Covid-19.
"Tidak ada jaga jarak, terjadi kerumunan dan banyak tidak pakai masker. Banyak pelanggaran," kata Kapolda Jawa Barat Irjen Rudy Sufahriadi, saat ditemui di Markas Komando Brimob Polda Jabar, Cikeruh, Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Sabtu (14/11/2020).
Pihaknya telah membuat catatan terkait pelanggaran tersebut. Kapolda juga akan menyampaikan evaluasi terkait kegiatan Rizieq di Bogor, kepada Satgas COVID-19 Jabar bersama dengan unsur pimpinan lain seperti Gubernur Jabar dan Pangdam III Siliwangi.
Baca Juga:Anies Diperiksa Polisi Soal Hajatan Rizieq, Wagub DKI: Jangan Berspekulasi
"Nanti dalam rapat gugus tugas saya bersama gubernur, pangdam, pak kajati, ketua DPRD Jabar, sama-sama kita akan bahas dalam rapat gugus tugas Minggu depan. Hasilnya nanti kita akan sampaikan," tuturnya.
Terkait soal keamanan saat kegiatan, Rudy menyebut sampai dengan selesainya kegiatan, situasi Kamtibmas di Bogor, tidak ada permasalahan.
"Kamtibmas tidak ada masalah, semuanya berjalan dengan lancar, kami Polda Jabar dan Polres di tingkat kota dan kabupaten melayani masyarakat melakukan kegiatan. Namun, harus diingatkan, secara protokol kesehatan masih banyak sekali," ucapnya.
Kontributor : Cesar Yudistira