Ruang Rawat Pasien Covid-19 di RS Hasan Sadikin Sudah Terisi 94 Persen

Penghuni ruang rawat pasien Covid-19 diRumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Kota Bandung meningkat hingga lebih dari 90 persen. Kenaikan dirasakan sejak November 2020.

Chandra Iswinarno
Minggu, 06 Desember 2020 | 18:19 WIB
Ruang Rawat Pasien Covid-19 di RS Hasan Sadikin Sudah Terisi 94 Persen
Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. (Suara.com/Emi)

Selain itu, RSHS juga akan mengubah ruang Kemuning 4 dan 5 sebagai ruang perawatan khusus pasien Covid-19 untuk mengantisipasi lonjakan pasien. Sebelumnya, ruangan ini digunakan sebagai tempat transit pasien yang sudah pulih dari Covid-19.

Masing-masing ruangan berkapasitas 40 ranjang. Bila dibuka, maka keseluruhan ruang perawatan pasien Covid-19 di RSHS mencapai 179 ruangan.

"Lonjakan ini terjadi akibat libur panjang dan kerumunan demo yang kemarin bisa juga. Apalagi sebentar lagi Pilkada, kita harus hati-hati juga," ungkapnya.

"Makanya kita siapkan itu ruang Kemuning 4 dan 5, untuk pasien terindikasi berat dan menengah atau komorbid yang butuh pelayanan," jelasnya.

Baca Juga:300 Perawat di RSHS Bandung Rapid Test Corona, Semua Negatif

RSHS juga sudah meminta Pemprov Jabar untuk menambah ruangan  baugi pasien Covid-18 di Gedung BPSDM Cimahi. Saat ini, gedung tersebut berfungsi sebagai pusat isolasi mandiri para OTG.

"Mereka kan punya BPSDM. Kita usulkan buka lagi gedung kedua supaya kita bisa mengalirkan pasien-pasien yang cukup dirawat di BPSDM," ungkapnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak