Eks Girl Band Bagikan Berita Duka: Pemeran Mak Lampir Meninggal Dunia

Mantan personel girl band Blink ini menuturkan neneknya, Farida Pasha meninggal pada pukul 19.35 WIB, Sabtu (16/1/2021) kemarin.

Ari Syahril Ramadhan
Minggu, 17 Januari 2021 | 11:29 WIB
Eks Girl Band Bagikan Berita Duka: Pemeran Mak Lampir Meninggal Dunia
ILUSTRASI Gunung Merapi. Artis senior Faridha Pasha yang dikenal sebagai pemeran Mak Lampir di sinetron Misteri Gunung Merapi meninggal dunia karena sakit. ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah

SuaraJabar.id - Sosoknya lekat dengan lakon Mak Lampir dalam film dan sinetron Misteri Gunung Merapi. Sebuah sinetron yang pernah menemani masyarakat Indonesia di medio 1998 hingga 2005.

Namun kini, masyarakat hanya bisa mendengar tawa khas Mak Lampir dari rekaman video film dan sinetron saja. Sang pemilik suara sekaligus pemeran Mak Lampir yakni Farida Pasha telah meninggal dunia Sabtu (16/2/2021).

Kabar duka ini dibagikan oleh cucu Farida Pasha, Ify Alyssa. Ify yang merupakan cucu dari Farida Pasha mengumumkan kabar duka itu secara langsung di Instagram Story miliknya.

Mantan personel girl band Blink ini menuturkan neneknya, Farida Pasha meninggal pada pukul 19.35 WIB, Sabtu (16/1/2021) kemarin.

Baca Juga:Innalillahi, Farida Pasha Pemeran Mak Lampir Meninggal Dunia

Artis senor Farida Pasha (kiri) meninggal dunia karena sakit.(Instagram/@ifyalyssa)
APemeran Mak Lampir, Farida Pasha meinggal dunia. (Instagram/@ifyalyssa)

"Assalamualaikum wr. wb. Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah berpulang ke Rahmatullah Ibunda/Nenek kami tercinta Hj.Farida Pasha binti Ali Husen pada hari Sabtu, 16 Januari 2021 jam 19.35 WIB," tulis Ify Alyssa di Instagram Story, Minggu (17/1/2020).

Duka juga diumumkan oleh akun Twitter @TyasZain. Ia mengucapkan duka dan belasungkawanya atas kepergian artis legendaris itu.

"Innalillahi wa inna ilaihi raajiuun.. Allahummahhfirlaha warhamha wa afiha wa fu anha. Berpulang ke rahmatullah, ibu Hj Farida Pasha aka mak Lampir the legend," tulis @TuasZain di Twitter, Sabtu (16/1/2021).

"Ikut bela sungkawa buat kakak Ify, kakak Haezel n Khalif juga untuk teh Ghina Sonia," sambungnya.

Unggahan itu langsung dibanjiri ucapan belasungkawa dari para warganet. Mereka itu berduka atas meninggalnya Farida Pasha.

Baca Juga:Terungkap! Ternyata Ini Sosok di Balik Tawa Seram Mak Lampir

"Selamat jalan ibu Farida Pasha, sudah pernah menjadi penghibur kami di masa kecil kami. Semoga amal baktimu di dunia ini mendapatkan tempat yang layak di sisi Tuhan," komentar akun @FransiskusKlau2.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini

Tampilkan lebih banyak