Bikin Terenyuh, Satpam Terekam Kamera Salat Magrib di Emperan Kantor

Berbekal sajadah miliknya, petugas keamanan ini terlihat khusyuk melakukan setiap gerakan salat

Fitri Asta Pramesti
Selasa, 26 Januari 2021 | 16:43 WIB
Bikin Terenyuh, Satpam Terekam Kamera Salat Magrib di Emperan Kantor
Potret satpam salat magrib di emperan kantor. (Facebook/Rakyat Asril)

SuaraJabar.id - Seorang satpam yang menunaikan ibadah salat di tengah jam tugasnya belakangan mencuri perhatian. Aksi petugas keamanan ini viral setelah fotonya beredar di media sosial.

Petugas keamanan ini terekam kamera tengah salat di salah satu sudut emperan sebuah kantor saat malam hari.

Hal ini diketahui dari unggahan akun pengguna Facebook Rakyat Asril pada Senin (25/1/2021).

Dalam unggahan foto tersebut, nampak seorang pria yang memakai seragam satpamnya, terlihat tengah salah di pojok emperan kantor yang telah tutup.

Baca Juga:Viral! Ayah Muda Ini Salat Jemaah Sambil Gendong Anak, Warganet Salut

Berbekal sajadah miliknya, petugas keamanan ini terlihat khusyuk melakukan setiap gerakan salat.

Potret satpam salat magrib di emperan kantor. (Facebook/Rakyat Asril)
Potret satpam salat magrib di emperan kantor. (Facebook/Rakyat Asril)

Berdasarkan informasi yang disematkan oleh Rakyat Asril, satpam salat magrib ini terjadi di emperan kantor ini berasal dari daerah Medan Johor, Sumatera Utara.

"Seorang penjaga security di salah satu kantor Pegadaian Komplek Citra Wisata Medan Johor, Senin (25/1/2021)," tulis Rakyat Asril pada caption, dikutip SuaraJabar.id, Selasa (26/1).

"Integritas, tanggungjawab, dan keluarga," sambungnya.

Potret satpam salat magrib di emperan kantor. (Facebook/Rakyat Asril)
Potret satpam salat magrib di emperan kantor. (Facebook/Rakyat Asril)

Aksi satpam salat magrib di teras kantor ini lantas mengundang beragam reaksi warganet.

Baca Juga:Heboh Salat Tahajud Online Bareng Pacar, Publik Malah Salfok dengan HP

"Merakyat sekali, karena rakyat memang begitu," tulis akun Rizanul***.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini