SuaraJabar.id - Persib Bandung gagal memetik poin penuh pada laga kontra Tira Persikabo di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Senin (27/9/2021) malam.
Kedua tim sama-sama tak mampu mencetak gol sepanjang 90 menit pertandingan. Bagi Persib, hasil seri ini merupakan hasil seri ketiga di tiga pertandingan terakhir mereka.
Sejak kick off babak pertama, anak-anak Maung Bandung seperti telat panas.
Laskar Pajajaran, julukan Tira-Persikabo 197, justru menekan Persib sejak di menit awal. Serangan-serangan masih bertumpu pada Ciro Alves di sisi kanan penyerangan.
Baca Juga:Sama-sama Tangguh, Persib dan Tira Persikabo Harus Puas Berbagi Poin di Wibawa Mukti
Ciro Alves membuktikan bahwa ia striker yang patut diwaspadai. Di menit ke-15, Ciro Alves berspekulasi dengan tendangan kerasnya di dalam kotak pinalti Persib. Beruntung Teja Paku Alam mampu menepis bola.
Persib baru keluar dari tekanan di menit 17. Gelandang Muhamed Rashid yang berdiri bebas melesakkan tendangan keras tepat ke gawang. Tapi sayang, bola yang mengarah ke sisi kiri gawang bisa dihalau oleh Syahrul Fadil kiper Persikabo 1973. Shot on target untuk Persib.
Tak berhenti di sana, Persib kembali melancarkan serangan demi serangan. Di menit ke-26, Esteban Vizscarra yang membawa bola di sisi kanan penyerangan, langsung menendang bola ke kiri gawang. Lagi-lagi Syahrul Fadil dapat menghalau bola dengan kaki kanannya.
Semenit kemudian, di tempat yang sama seperti Esteban Vizscarra, Febry 'Bow' Hariyadi juga menendang terukur ke kiri gawang. Syahrul Fadil kembali menjadi pahlawan tuan rumah dengan menepis bola kiriman Bow oleh kaki kanannya.
Bow kembali mencoba peruntungannya di menit ke-39. Sepakan keras kaki kanannya kini tak dapat dihalau oleh Syahrul Fadil. Tapi sayang, bole melesat tipis di sisi kanan gawang Tira-Persikabo 1973.
Baca Juga:Kekurangan Penyerang Lawan Tira Persikabo, Persib Tetap Bidik Poin Penuh
Tak ingin ketinggalan, Frets Butuan juga mencoba berspekulasi. Kali ini pemain bernomor punggung 21 menenandang dari luar kotak pinalti. Bola mengarah ke pojok atas kiri gawang Syahrul Fadil. Tapi, bola masi melebar.