SuaraJabar.id - Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat bakal menggelar pembelajaran tatap muka atau PTM 100 persen pada Senin (10/1/2022) pekan depan.
Kepastian PTM 100 persen untuk sekolah di Pangandaran itu disampaikan Kepala Bidang Dikdas Dinas Pendidikan Kabupaten Pangandaran, Dodi Jubar.
Menurutnya, seluruh sekolah baik swasta maupun negeri, hari Senin depan dipastikan menggelar PTM 100 persen.
“Untuk pembelajaran sekarang berbeda dengan sebelumnya, yang mana sekolah hanya membolehkan 50 persen siswa yang ikut belajar tatap muka. Jadi, para siswa bergantian atau terbagi ke dalam dua ship,” ujar Dodi, Rabu (5/1/2022).
Baca Juga:PTM di Bandar Lampung Dilaksanakan pada Februari
Namun, lanjutnya, untuk kali ini kegiatan belajar mengajar (KBM) tatap muka mulai hari Senin depan seluruh siswa masuk sekolah. Waktu kegiatan belajar mengajar berlangsung enam jam.
“Dengan masuknya seluruh siswa 100 persen belajar langsung di sekolah itu sesuai dengan SKB empat menteri. Dalam poin SKB tersebut salah satunya status level PPKM yang boleh menggelar KBM tatap muka 100 persen. Yakni kabupaten/kota yang berada pada PPKM level 1 dan 2,” terangnya.
Kabupaten Pangandaran sendiri saat ini masuk dalam kategori PPKM Level 1. Sehingga sudah bisa menggelar PTM 100 persen.
Meski semua siswa sudah bisa masuk sekolah secara bersamaan, namun pihaknya tetap mengedepankan penerapan protokol kesehatan yang ketat.
Baca Juga:Catat Lur! Gibran Pastikan Gelar PTM 100 Persen di Solo Pekan Depan