Jalan Kolmas Cimahi Terendam Banjir, Mobil Terjebak dan Arus Lalu Lintas Terputus

"Di sini langganan banjir kalau hujan besar. Sepertinya memang aliran drainasenya kurang baik jadi air pas besar melimpah ke jalan," ujar seorang warga Cimahi.

Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 15 Februari 2022 | 17:01 WIB
Jalan Kolmas Cimahi Terendam Banjir, Mobil Terjebak dan Arus Lalu Lintas Terputus
Sebuah kendaraan jenis Pick Up terjebak di tengah banjir di Jalan Kolmas, Kota Cimahi, Selasa (15/2/2022). [Suara.com/Ferrye Bangkit Rizki]

SuaraJabar.id - Sebuah mobil jenis pick up beserta sopir dan satu penumpangnya terjebak banjir di Jalan Kolonel Masturi, tepatnya di samping Masjid Agung Cimahi pada Selasa (15/2/2022).

Banjir tersebut terjadi ketika hujan deras mengguyur sekitar pukul 14.30 WIB, yang membuat air dari drainase dan anak sungai meluap hingga ke Jalan Kolonel Masturi. Ketinggian diperkirakan mencapai 1 meter.

Berdasarkan pantauan Suara.com, semula kendaraan pick up tersebut mencoba untuk menerjang banjir. Namun nahas saat tepat berada di samping Masjid Agung Cimahi kendaraan tersebut malah mogok.

"Iya tadi mobilnya mau nyoba nerjang banjir, tapi malah mainnya mati. Jadi terjebak sama sopirnya di mobil," ujar Solihin (25), salah seorang warga.

Baca Juga:Kasus COVID-19 di Kota Cimahi Diduga Didominasi Varian Omicron, Warga Usia 60 Tahun ke Atas Diminta Diam di Rumah

Kendaraan pick up tersebut terjebak sekitar 30 menit. Ketika banjir sudah mulai surut, warga sekitar pun mencoba untuk membantu mendorong kendaraaan itu agar tidak menganggu arus lalu lintas.

Selain itu, banjir tersebut sempat membuat arus lalu lintas di Jalan Kolonel Masutri di samping Alun-alun Cimahi terputus. Kendaraan yang hendak mengarah ke wilayah Cimahi Utara hingga Cisarua Bandung Barat dialihkan.

"Tapi sekarang udah surut. Udah bisa dilewati lagi. Tadi ada sekitar satu jam hujannya besar," tutur Solihin.

Algi (35), warga lainnya berharap pemerintah segera turun tangan untuk memperbaiki kawasan jalan tersebut agar tidak banjir lagi. Sebab, kata dia, titik tersebut selalu menjadi langganan banjir ketika hujan deras turun.

"Di sini langganan banjir kalau hujan besar. Sepertinya memang aliran drainasenya kurang baik jadi air pas besar melimpah ke jalan," katanya.

Baca Juga:Bukan karena Asmara, Polisi Sebut Penusukan Remaja di Cililin Bandung Barat Gara-gara 'Berenyit'

Terpisah dari Jalan Anggaraja, Emang Sahri, salah seorang warga menuturkan, ketinggian banjir mencapai sekitar 1 meter.

"Ketinggian sekitar 1 meter. Ada kendaraan yang terjebak dan enggak bisa keluar. Baru bisa ditarik sama kendaraan pick up," ujarnya.

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini