Bupati Cirebon Klaim Vaksinasi COVID-19 Sudah Lebihi Target

"Vaksinasi tahap dua berdasarkan KTP Kabupaten Cirebon, saat ini sudah mencapai 1.417.390 atau 79.50 persen," kata Bupati Cirebon.

Ari Syahril Ramadhan
Selasa, 15 Maret 2022 | 20:12 WIB
Bupati Cirebon Klaim Vaksinasi COVID-19 Sudah Lebihi Target
Bupati Cirebon Imron Rosyadi. [Suarajabar.com/Abdul Rohman]

SuaraJabar.id - Vaksinasi COVID-19 di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat diklaim telah melebihi target.

Hal tersebut diungkapkan Bupati Cirebon Imron pada Selasa (15/3/2022). Menurutnya vaksinasi COVID-19 di wilayahnya saat ini mencapai lebih dari 100 persen, dari jumlah target sasaran sebanyak 1,7 juta jiwa.

"Kalau kegiatan vaksinasi berdasarkan KTP Kabupaten Cirebon, sudah mencapai 1.817.142 atau 101.92 persen," kata Imron dikutip dari Antara.

Imron mengatakan, capaian vaksinasi berdasarkan kegiatan yang diselenggarakan di Kabupaten Cirebon, mencapai 1.608.121 atau setara 90,11 persen dari target.

Baca Juga:Laju Vaksinasi Covid-19 Menurun, Satgas Tegur 15 Provinsi Ini

Sedangkan berdasarkan KTP Kabupaten Cirebon, kata Imron, sudah mencapai 1.817.142 atau 101.92 persen, dari total target 1.782.964 jiwa.

Sementara untuk vaksinasi tahap 2, berdasarkan kegiatan yang dilaksanakan di Kabupaten Cirebon, sudah mencapai 70,51 persen atau 1.257.096 jiwa.

"Vaksinasi tahap dua berdasarkan KTP Kabupaten Cirebon, saat ini sudah mencapai 1.417.390 atau 79.50 persen," tuturnya.

Saat ini lanjut Imron, pihaknya sedang mengejar kegiatan vaksinasi penguat atau vaksinasi tahap 3. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada Forkopimda Kabupaten Cirebon, yang sudah mendukung kegiatan vaksinasi.

"Saya juga mengapresiasi kepada para nakes, yang rela lembur untuk bisa mencapai target vaksinasi," katanya.

Baca Juga:Kemenkes Ingatkan Masyarakat Segera Vaksin Covid-19 Sebelum Mudik Lebaran, Jangan Lupa Ajak Lansia

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini