SuaraJabar.id - Kesejahteraan petani menjadi salah satu fokus dari pasangan capres dan cawapres nomor urut 2 Prabowo-Gibran. Komitmen kedua pasangan ini bakal berikan kejutan manis untuk para petani.
Prabowo-Gibran seperti dikutip dari dokumen visi-misi keduanya yang berjudul 'Indonesia Maju', bakal menjamin ketersediaan pupuk, benih, pestisida serta meningkatkan kesejahteraan petani di Indonesia.
“Menjamin ketersediaan pupuk, benih, dan pestisida langsung ke petani,” seperti dikutip SuaraJabar.id dari dokumen visi-misi Prabowo-Gibran, Jumat (14/12).
Akses langsung ke petani untuk ketersediaan pupuk, benih, pestisida dianggap pasangan nomor urut 2 ini menjadi hal sangat penting. Swasembada pangan menurut pasangan ini sangat bergantung pada produksi dan produktivitas pangan berkelanjutan.
Hal itu bisa dicapai jika petani mendapatkan akses yang luas terhadap sumber daya pertanian yakni pupuk, benih serta pestisida. Kebijakan untuk mengakses tiga hal itu dianggap mampu bisa tingkatkan kesejahteraan petani.
Petani nantinya bakal meningkatkan hasil panen mereka, yang pada gilirannya akan berkontribusi pada peningkatan pendapatan dan kesejahteraan mereka. Inisiatif ini merupakan bagian dari usaha mereka untuk memperkuat sektor pertanian dan memastikan keamanan pangan nasional.
Jika merujuk data dari Badan Pusat Stastistik (BPS), hasil pencacahan lengkap sensus pertanian 2023, jumlah usaha tani di Provinsi Jawa Barat tahun ini mencapai 3.293.682 unit.
Dari jumlah tersebut, 99,95 persen merupakan usaha pertanian perorangan (UTP). UTP paling banyak terdapat di Kabupaten Sukabumi dengan jumlah 358.825 unit atau 10,90 persen dari UTP di Jabar.
Sementara jika secara keseluruhan, jumlah UPT di Indoensia pada tahun 2023 mencapai angka 29,36 juta unit. Akses langsung ke benih, pupuk dan pestisida menjadi hal sangat diharapkan oleh petani.
Di sisi lain, kelompok tani di Kabupaten Pati yang tergabung di kelompok Tani Merdeka berikan dukungan untuk pasangan Prabowo-Gibran untuk Pilpres 2024.
Menurut ketua DPC Tani Merdeka, J Wartoyo, bahwa dukungan ini diberikan karena pasangan Prabowo-Gibran berikan perhatian khusus pada isu-isu yang dihadapi oleh petani, termasuk dalam hal akses ke pupuk dan irigasi.
Prabowo-Gibran diharapkan mampu memperjuangkan hak-hak petani, khususnya terkait kebutuhan dasar seperti pupuk dan sistem irigasi.
"Kami menilai visi dan misi Pak Probowo dan Mas Gibran sesuai dengan harapan petani. Mereka tidak melupakan hak-hak dasar petani, seperti memperjuangkan kebutuhan pupuk dan irigasi bagi petani," kata Wartoyo.
Wartoyo berharap, dengan dukungan terhadap Prabowo-Gibran, hak-hak petani akan diperjuangkan dengan lebih serius. Dia yakin pemimpin berkualitas akan berkomitmen untuk memenuhi kebutuhan dasar petani dan memberikan solusi atas berbagai masalah yang mereka hadapi.
"Dengan mendukung Prabowo-Gibran, kami berharap hak-hak petani dapat diperjuangkan dengan sungguh-sungguh. Pemimpin berkualitas punya komitmen untuk memastikan kebutuhan dasar petani terpenuhi dan memberikan solusi konkret terhadap setiap masalah yang dihadapi," jelasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Litbang Kompas Tempatkan Ganjar-Mahfud MD Urutan Terakhir, Pengamat Unpas: Ada Kaitan dengan Partai Pengusung
-
Jelang Debat Pilpres 2024, Hasil Survei Tertinggi, Gibran: Kita Kerja Keras Sampai 14 Februari
-
Berkaca Hasil Survei Litbang Kompas, Ganjar-Mahfud MD Wajib Pakai Cara Beda Tarik Minat Gen Z
-
Makan Siang dan Susu Gratis Cuma Program Mengada-ada? Gibran: 76 Negara Sudah Rasakan Manfaatnya
-
Mikail Baswedan Klaim Kalau Ia Terjun ke Politik Bakal Pakai Cara yang Benar, Sindir Gibran Rakabuming?
Terpopuler
- 5 Sepatu Jalan Kaki untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantalan Nyaman Bisa Cegah Nyeri Sendi
- 5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
- 7 Sepatu Sandal Skechers Diskon hingga 50% di Sports Station, Empuk Banget!
- Evaluasi Target Harga BUMI Usai Investor China Ramai Lego Saham Akhir 2025
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Realisasi Pendapatan Karawang 2025 Cuma Tembus 91 Persen, Lebih Rendah dari Tahun Lalu
-
Awas Horor Macet! Puncak Arus Balik Garut Diprediksi Sabtu-Minggu Ini
-
Longsor Proyek di Jatinangor: 3 Pekerja Tewas, 3 Lainnya Masih Tertimbun Material
-
Bupati Rudy Susmanto Garansi Tak Ada Alih Fungsi Lahan di Bogor Hingga 2028
-
Sinergi BUMN, BRI Ambil Peran dalam Pembangunan Huntara untuk Masyarakat Aceh