SuaraJabar.id - Tim Search And Rescue (SAR) gabungan di hari kedua pencarian berhasil menemukan seorang wisatawan korban terseret arus ombak saat berenang di Pantai Madasari, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Kamis (6/2/2025), dalam kondisi meninggal dunia.
Kepala Satuan Polisi Air dan Udara (Satpolairud) Polres Pangandaran Iptu Anang Tri Sodikin membenarkan korban bernama Dani (23) asal Kabupaten Tangerang, Banten yang sebelumnya dilaporkan hilang, Rabu (5/1/2025) sudah ditemukan dalam kondisi meninggal dunia, Kamis sekitar pukul 10:00 WIB.
"Korban ditemukan oleh nelayan yang sedang melaut sekitar pukul 10;00 WIB, saat ditemukan, jenazah dalam posisi terlentang di tengah laut," kata Anang dikutip ANTARA.
Ia menyampaikan penemuan korban itu langsung dilaporkan ke Tim SAR yang sedang melakukan upaya pencarian korban, selanjutnya tim menuju lokasi untuk mengevakuasi korban di tengah lautan.
Baca Juga: Polisi Bongkar Produksi Narkotika Jenis Tembakau Sintetis di Sentul, Barang Bukti Satu Ton
Jasad korban, kata dia, saat ditemukan dalam kondisi utuh yang selanjutnya langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pandega, Pangandaran sebelum diserahkan ke keluarga korban.
"Kini jenazah dibawa ke RSUD Pandega Pangandaran," katanya.
Kepala Kantor SAR Bandung, Ade Dian Permana mengatakan tim gabungan diturunkan untuk melakukan pencarian yang akhirnya di hari kedua sudah berhasil menemukan korban lalu mengevakuasinya untuk diserahkan ke pihak keluarga korban.
Sebelumnya, kata dia, Tim SAR gabungan sejak pagi melaksanakan pencarian dengan membagi dua tim yakni tim pertama menyisir menggunakan waverunner di sekitar lokasi awal korban hilang, kemudian penyisiran darat ke arah timur di pinggir pantai.
Sebelumnya dilaporkan beberapa wisatawan berenang di kawasan Pantai Madasari yang merupakan daerah terlarang untuk berenang karena bisa membahayakan keselamatan jiwa.
Baca Juga: Daftar Pangkalan LPG 3 Kg di Kota Bandung, Berikut Syarat dan Tips untuk Membeli Gas Melon
Dua wisatawan yakni Irfan (24) warga Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dan Dani (23) asal Kabupaten Tanggerang terbawa arus ombak dan menjauh dari bibir pantai.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Resep Rahasia Santapan Pangandaran, 7 Kuliner Khas yang Bisa Kamu Bikin Sendiri di Rumah
-
Teman Deddy Corbuzier Sampai Putus Gegara Isu Selingkuh Ridwan Kamil dan Lisa Mariana: Bodoh Banget!
-
8 Kuliner Khas NTB yang Harus Dicicipi Wisatawan saat Berlibur ke Lombok
-
Gaya Dedi Mulyadi Hadiri Undangan Dicap Mirip Imej Jokowi dan Ahok Saat Berstatus Pejabat
-
Peduli Lingkungan dan Alam dengan Menjadikan Pantai Pangandaran Bersih Maksimal
Komentar
Pilihan
-
"Rasa Nusantara: Citarasa Rempah Sulawesi" Jadi Menu Baru Andalan Rooms Inc d'Botanica Bandung
-
Sungai Citarum, Sungai Purba Saksi Sejarah Peradaban yang Jadi Lautan Sampah
-
Penampakan Pulau Sampah di Sungai Citarum, Pj Gubernur Bilang Begini
-
Marc Klok Optimis Timnas Indonesia U-23 Pecundangi Korsel dan Jadi Juara Piala Asia U-23
-
Penampakan Ratusan Bonek yang Terciduk Jelang Persib vs Persebaya
Terkini
-
Bersinergi dengan BPKH dan Kemenag, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
-
Direktur Utama BRI Hery Gunardi Jadi Ketum PERBANAS 20242028, Punya Berbagai Karir Cemerlang
-
Keberlanjutan Kinerja Jangka Panjang, BRI Siapkan Dana Rp3 triliun untuk Buyback Saham
-
Berkat BRI, Pengusaha Kue Tien Cakes and Cookies Capai Omzet Puluhan Juta
-
Berdaya Saing Global, UMKM Songket Binaan BRI Sukses Tembus Pasar Internasional
-
Warung Makan Bu Sum di Beringharjo Makin Laris Berkat BRI
-
Transformasi Digital: KB Bank Segera Beralih ke Sistem NGBS
-
Tragedi di RSHS, Dokter Residensi Rudapaksa Keluarga Pasien! Ini Fakta yang Diungkap Polisi
-
BRI UMKM EXPO(RT) 2025 Sukses Bawa Parfum Produksi Sidoarjo Go Global: Korea, Amerika, dan Nigeria
-
Modal Semangat dan Keberanian, Suryani Buktikan Perempuan Bisa Naik Kelas
-
Lucky Hakim Liburan ke Jepang Tuai Kritik, Dedi Mulyadi Sentil Soal Etika Pejabat!
-
Cari Titik Temu, Bupati Bogor Ajak Duduk Bersama Bahas Isu Viral Kades Minta THR
-
BRI Terapkan Prinsip ESG untuk Wujudkan Pertumbuhan Ekonomi yang Bertanggung Jawab
-
BRI Berikan Tips Keamanan Digital: Waspada Kejahatan Siber Saat Idulfitri 1446 H
-
Program BRI Menanam Grow & Green: Meningkatkan Ekosistem dan Kapasitas Masyarakat Lokal