Sering Tumbang dan Bunuh Pejalan Kaki, Pemkot Depok Keliling Pangkas Pohon

Satgas Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Depok rutin melaksanakan pemangkasan dan memotong batang pohon sudah besar di sejumlah jalan-jalan protokol.

Pebriansyah Ariefana
Kamis, 11 April 2019 | 12:10 WIB
Sering Tumbang dan Bunuh Pejalan Kaki, Pemkot Depok Keliling Pangkas Pohon
Sekeluarga tertimpa pohon tumbang. (Suara.com/Rambiga)

SuaraJabar.id - Peristiwa pohon tumbang belakangan kerap terjadi di Kota Depok, Jawa Barat. Bahkan hingga menyebabkan korban tewas tertimpa pohon besar.

Satgas Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Depok rutin melaksanakan pemangkasan dan memotong batang pohon sudah besar di sejumlah jalan-jalan protokol.

"Kita (Tim Satgas) terus lakukan pemangkasan pohon dengan cara keliling," kata Sekretaris DLHK Depok Ridwan, kepada Suara.com, Kamis (11/4/2019).

Meski kekurangan personil, Ridwan optimis bisa memelihara dan memantau pohon-pohon yang ada di Depok secara bergantian. Direncanakan, katanya akan menambah personil satgas pemeliharan pohon di Depok, melihat ada 11 kecamatan dan 63 kelurahan.

Baca Juga:Mobil Tertimpa Pohon Tumbang, Suyanto Tewas saat Masih Pegang Setir

Sementara itu, Kasi Tata Lingkungan dan Konservasi DLHK Kota Depok, Rizal Maulana mengatakan keterbatasan petugas pihaknya belum bisa melakukan pemangkasan secara menyeluruh.

“Anggota satgas penebang pohon kita kan kurang, jadi belum semua permintaan terpenughi,” kata Rizal.

Namun demikian pihaknya masih berkonsentrasi melakukan pemangkasan di jalan-jalan protokol.

“Kami sudah melakukan pemangkasan di jalan protokol,” kata Rizal.

Lalu DLHK Depok mengajak masyarakat untuk sama-sama membantu memangkas pohon yang berada dilingkungan rumahnya. Meski demikian, Rizal mengaku akan menambah personel satgas penebang pohon, menjadi 30 personel.

Baca Juga:Ini Penyebab Pohon Tumbang di Kota Depok Saat Hujan Deras

“Seperti yang di pondok Gureame kan itu pohon pribadi, kami tidak bisa masuk tanpa izin,” kata Rizal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak