SuaraJabar.id - Bek muda Persib Bandung Bayu Fikri mengaku tak menyangka pengikut akun Instagram miliknya melonjak cepat setelah dirinya memutuskan untuk menerima pinangan Maung Bandung pada akhir Oktober 2020, lalu.
"Ya alhamdulillah (followers naik). Awal sebelum ke Persib itu 2.500-an kalau sekarang sudah 8.500-an followers," ujar Bayu usai menjalani latihan rutin Persib, di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Selasa (2/3/2021).
Saat Suara.com mencoba membuka laman Instagram @bayufkr yang merupakan akun resmi Bayu, pengikut Bayu tercacat sebesar 8.391. artinya ada kenaikan pengikut akun Instagram Bayu sebesar 300 persen.
Bayu mengatakan banyak Bobotoh yang berkomentar menggunakan bahasa Sunda di akun Instagramnya. Namun, Bayu masih kebingungan lantaran belum mengerti bahasa Sunda. Alhasil, ia hanya membalas menggunakan bahasa Indonesia saja.
Baca Juga:Heboh Selebgram Dilecehkan Barista, Pintu Toilet Didobrak dan Ditertawakan
"Banyak orang orang Bandung juga, ada yang komentar pakai bahasa Sunda tapi saya gak tahu apa, saya balas pakai bahasa Indonesia, gak berani pakai bahasa Sunda lagi takut salah," tukasnya.
Bayu merupakan pemain timnas U-19. Akibat kepiawaiannya dalam mengawal lini belakang timnas U-19, alhasil manajemen Persib kepincut untuk merekrut pemain kelahiran Jakarta, 19 tahun silam itu. Selain berlatih bersama Persib, Bayu pun mengaku meluangkan waktu untuk belajar bahasa Sunda agar ia tidak canggung saat berinteraksi dengan Bobotoh Persib.
"Saya juga kalau malam-malam coba belajar bahasa Sunda seperti teu (tidak), saha eta (siapa itu?)," ujarnya.
Bergabung bersama Persib, Bayu mengaku tidak memiliki target yang muluk-muluk. Baginya, mendapatkan menit bermain pun sudah merupakan target yang paling realistis bersama klub kebanggaan warga Jawa Barat itu.
"Ya targetnya dapat menit bermain dulu lah. Kalau menit bermain ya tapi saya akan berusaha memantaskan diri lah dengan persaingan yang ada," tukasnya.
Baca Juga:Dibebaskan Polisi, Millen Cyrus Berharap Terus Jadi Inspirasi
Kontributor : Aminuddin