Tak Perlu ke Pasar, Ini Bahan Membuat Seblak Makanan Khas Bandung

Bahan membuat seblak sangat mudah untuk didapatkan.

Nur Afitria Cika Handayani
Kamis, 23 Desember 2021 | 14:50 WIB
Tak Perlu ke Pasar, Ini Bahan Membuat Seblak Makanan Khas Bandung
Seblak [Shutterstock]

Berikut bahan-bahan seblak yang dibutuhkan ketika akan membuatnya:

Bahan Utama:

  • 100 gram kerupuk kanji oranye
  • 1 genggan makaroni
  • 2 butir telur
  • 1 ikat sawi hijau yang dipotong-potong
  • 6 butir bakso yang diiris
  • 2 buah sosis dipotong-potong
  • kecap manis (secukupnya)
  • garam (secukupnya)
  • gula pasir (secukupnya)
  • lada bubuk (secukupnya)
  • kaldu bubuk (secukupnya)
  • minyak goreng (secukupnya)
  • air (secukupnya)

Bumbuh Halus:

  • 5 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 2 ruas kencur
  • 5 cabai merah keriting
  • 5 cabai merah rawit

Bahan pelengkap:

Baca Juga:Sudah Dimakan Setengah, Wanita Ini Langsung Mual Lihat Makhluk Hitam di Mangkuk Seblak

  • Bawang merah goreng
  • Daun bawang yang diiris-iris

Sebenarnya bahan yang dibutuhkan cukup mudah didapatkan. Namun seblak sendiri memiliki banyak varian, sehingga kamu bisa menambahkan bahan lainnya.

Di antaranya daging, ceker, mie atau berbagai macam seafood.

Adapun cara membuat seblak sebagai berikut:

  1. Kerupuk dan makroni direndam pakai air panas sekitar 10 menit
  2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan
  3. Masukkan telur yang sudah dikocok lalu diorak-arik
  4. Tuang air secukupnya dan aduk-aduk
  5. Masukkan bakso, sosis, sayur sawi hijau
  6. Masukkan makaroni dan kerupuk
  7. Beri bumbu seperti garam, gula, kaldu, kecap
  8. Masukkan potongan daun bawamg
  9. Tunggu hingga mendidih atau matang

Seblak terdiri dari berbagai jenis, diantaranya seblak makaroni, seblak ceker, seblak ayam, seblak sosis, seblak batagor, seblak kikil dan masih banyak lagi.

Adapula seblak kering, yakni kerupuk pedas mirip dengan bakso goreng.

Baca Juga:Resep Seblak Enak, Makanan Khas Bandung

Demikian penjelasan mengenai bahan bahan seblak. Cukup mudah didapatkan dan membuatnya tidak sulit kan? Selamat mencoba.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini