SuaraJabar.id - Bek Persib Bandung, Nick Kuipers, menyambut baik penggunaan teknologi video assistant referee (VAR), pada pertandingan menghadapi Bali United di babak Championship Series kompetisi BRI Liga 2023-2024.
Menurut pemain asal Belanda ini, penggunaan VAR pada pertandingan Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 bisa membuat sepakbola Indonesia menjadi lebih baik lagi.
Pasalnya, dengan adanya teknologi VAR, wasit yang ada di lapangan menjadi terbantu dan bisa meminimalisir kepuasan yang kontroversial. Apalagi, Championship Series merupakan laga penting.
Baca Juga:
Persib sendiri pada babak Championship Series BRI Liga 1 2023-2024, akan lebih dulu tandang menghadapi Bali United di lapangan Bali United Training Center, Gianyar, Selasa (14/5/2024).
"Menurut saya penggunaan VAR itu bagus untuk sepakbola Indonesia, seperti yang bisa dilihat di Eropa, ada banyak situasi penting yang diperiksa melalui VAR dan kebanyakan membantu wasit mengambil keputusan dengan tepat," kata Nick, Senin (13/5/2024).
Lebih lanjut Nick menuturkan, pertandingan Championship Series BRI Liga 1 2023-2024 sangat penting, pasalnya menentukan langkah ke babak final. Sehingga, sangat bagus dengan adanya teknologi VAR.
Baca juga:
"Jadi saya rasa ini hal yang penting terutama pada laga final karena tentunya semua ingin menang di laga ini dan ini adalah pertandingan yang penting," ucapnya.
Baca Juga: Rumor Persib Incar Penggawa Timnas U-23, Rafael Struick atau Nathan Tjoe-A-On? Ini Kata Bojan
"Jadi saya rasa hal positif dengan penggunaan VAR di sepakbola Indonesia dan saya harap mereka bisa terus melanjutkannya sehingga pertandingan bisa lebih adil dan bersih, serta meningkatkan sepakbola Indonesia," tegasnya.
Sementara itu, mengenai kondisinya jelang pertandingan menghadapi Bali United, Nick memastikan sudah siap untuk menghadapi leg pertama Championship Series BRI Liga 1 2023-2024.
Selain itu, kemenangan menjadi target yang ingin diraih untuk menjaga peluang lolos ke partai final BRI Liga 1 2023-2024. Walaupun, Nick menyadari tidak mudah bagi skuat Maung Bandung meraih kemenangan di kandang Bali United.
Pasalnya, dalam beberapa tahun terakhir Persib memiliki catatan pertemuan yang kurang bagus ketika berhadapan dengan tim berjuluk Serdadu Tridatu, baik di kompetisi maupun turnamen.
Kontributor : Rahman
Berita Terkait
-
Bojan Hodak Siapkan Kejutan Jelang Lawan Bali United, Apa Itu?
-
David Beckham-nya ASEAN Doakan Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Olimpiade Paris
-
Aksi Penyiraman Air Keras Pemain Malaysia, Bojan Hodak Ingatkan Suporter Indonesia
-
Eks Juventus Sudah Tak Sabar Tanding di Championship Series BRI Liga 1
-
Rumor Persib Incar Penggawa Timnas U-23, Rafael Struick atau Nathan Tjoe-A-On? Ini Kata Bojan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Mengenal Simpadampro: Aplikasi Futuristik Damkar Bogor yang Bisa 'Ramal' Kebakaran
-
Kontrak Ratusan Ton Sampah Tangsel ke Cileungsi Terbongkar
-
Bikin Warga Gatal dan Bau Menyengat, Usaha Limbah B3 di Parungpanjang Disegel Pemkab Bogor
-
5 Surga Wisata Kuliner Kota Bogor yang Wajib Dicoba, Dari Legendaris hingga Kekinian
-
BRI-Kemenpora Dorong Atlet SEA Games 2025 Jadi Juara di Arena dan Finansial