SuaraJabar.id - Beredar video seorang perempuan bersama keluarganya yang terjebak banjir di Pamanukan, Subang meminta untuk dievakuasi segera.
Video ini dibagikan oleh akun Instagram @infojawabarat, Senin (8/2/2021) sore.
Dalam video tersebut terlihat beberapa anggota keluarga naik ke atas lemari guna menghindari air banjir.
Ketinggian air sendiri diperkirakan sudah mencapai 1,5 meter. Melihat air sudah menggenangi hingga 3/4 bagian daun pintu.
Baca Juga:Olah TKP Gadis Subang Tewas di Kos Denpasar, Ada Kondom di Kamar Korban
"Tolong kepada Tim SAR atau siapa pun yang di Pamanukan Subang di Kampung Baru, Desa Mulyasari dekat Masjid Miftahul Huda, SD Rahayu, di sini ada yang terjebak lima orang. Terdiri dari dua orang tua, kakak dan adik," ujarnya.
"Tolong sebarkan video ini, kami tidak tahu ini airnya sudah mau mencapai atap rumah. Tolong, kami sudah tidak tahu harus bagaimana lagi," lanjut dia.
Hingga berita ini diturunkan, Suara.com masih mencoba menghubungi BPBD Kabupaten Subang untuk mengetahui perkembangan keluarga ini.
Daerah Pamanukan, Kabupaten Subang sendiri dilanda banjir sejak Minggu (8/2/2021) malam. Hingga saat ini, banjir di beberapa bagian belum juga surut.
Ali Romdoni (43) warga Pamanukan Subang mengatakan, banjir dipicu oleh meluapnya Sungai Cipunagara.
Baca Juga:Dwi Farica Lestari Tewas Bugil di Thailia Homestay, Diduga Dibunuh Ojol
Ia mengatakan, di beberapa titik yang terendam banjir, arus air cukup kencang sehingga warga dan petugas cukup kesulitan dalam mengevakuasi korban.
"Jalan di Pamanukan sama Pantura sempat putus total tidak bisa dilewati. Kalau pemukiman tidak tahu berapa banyak yang terendam," kata dia saat dihubungi Suara.com.