Inilah Sosok Penabrak Handi dan Salsabila yang Dibuang ke Sungai Serayu

Merasa curiga dengan tingkah ketiga pria tersebut, warga sempat memotret mereka.

Lebrina Uneputty
Minggu, 19 Desember 2021 | 19:24 WIB
Inilah Sosok Penabrak Handi dan Salsabila yang Dibuang ke Sungai Serayu
Tangkapan layar : Inilah Sosok Penabrak Pasangan Kekasih Yang Dibuang di Sungai Serayu.[Instagram]

SuaraJabar.id - Gambaran sosok para pelaku penabrak pasangan kekasih Handi Saputra ( 18 ) dan Salsabila ( 18 ) Di Nagreg Bandung beredar luas di media sosial.

Kasus yang menggegerkan jagad maya dimana pasangan kekasih ditabrak oleh minibus berwarna hitam dan langsung tak sadarkan diri ditempat kejadian, namun alih-alih menolong korban, pelaku tabrak itu justru membuang Handi dan Salsabila

Berdalih akan menolong kedua korban, para pelaku yang berjumlah 3 orang pada saat kejadian melarang warga ikut membantu, bahkan melarang pula mengikuti mereka ke rumah sakit.

Merasa curiga dengan tingkah ketiga pria tersebut, warga sempat memotret mereka.

Tangkapan layar: Inilah Sosok Penabrak Pasangan Kekasih Yang Dibuang di Sungai Serayu.[Instagram]
Tangkapan layar: Inilah Sosok Penabrak Pasangan Kekasih Yang Dibuang di Sungai Serayu.[Instagram]

Dan inilah tampang para pelaku yang diunggah melalui akun @infojawabarat. Dalam gambar unggahan tersebut pelaku berpakaian putih dan hitam sedang menggotong korban.

Keterangan paman korban Salsabila dalam caption, Deden Sutisna warga berinisiatif memotret mereka karena mereka melarang warga ikut ke rumah sakit.  

“Pas kecelakaan itu dilarang pas mau diikuti,” ucap Deden dalam kutipan.

Warga sama sekali tak menyangka bahwa para pelaku yang berdalih akan membawa kedua korban kerumah sakit justru membawa kabur mereka dan dengan tega membuangnya ke Sungai Serayu, Banyumas.

Hampir sepekan jasad korban tak ditemukan rimbanya, akhirnya jenasah Salsabila ditemukan di Sungai Serayu, Cilacap pada Minggu ( 19/12/2021 ).

Dalam unggahan akun @infojawabarat, jenasah Salsabila akhirnya tiba di rumah duka.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak