Hengky Kurniawan Bakal Sulap Alun-alun Cililin bak Ruang Publik di Mekkah

Pemkab Bandung Barat bakal merevitalisasi Alun-alun Cililin tahun ini.

Galih Prasetyo
Jum'at, 07 Januari 2022 | 17:11 WIB
Hengky Kurniawan Bakal Sulap Alun-alun Cililin bak Ruang Publik di Mekkah
Plt Bupati Bandung Barat Hengky Kurnaiwan (Suara.com/Ferry Bangkit Rizki)

SuaraJabar.id - Pemkab Bandung Barat bakal merevitalisasi Alun-alun Cililin tahun ini. Alun-alun tersebut bakal disulap menyerupai ruang publik seperti dk Mekkah dan Madinah.

Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan mengatakan, untuk merevitalisasi Alun-alun Cililin yang mengusung konsep Timur Tengah, pihaknya menyiapkan anggaran hingga Rp 25 miliar.

"Insya Allah kita konsepnya little Mekkah and Madinah, ada mesjidnya ada pula kabah nanti untuk manasik haji," kata Hengky di Cililin pada Jumat (7/1/2022).

Di luas lahan 5000 meter persegi, Alun-alun ini bakal dibangun lahan parkir, halaman, pembuatan gedung informasi, menara, ampiteater, dan aksesoris lainnya. Jika tak ada halangan, pembangunan rencananya akan dimulai Februari mendatang.

Baca Juga:Kasus Positif Aktif COVID-19 Tinggal 2 Orang, Hengky Kurniawan: Jangan Kendor

"Renovasi akan mulai dibangun pada tanggal 2 bulan Februari 2022," ucap Hengky.

Ia menambahkan, selain sebagai sarana ruang publik warga, Alun-alun Cililin diharap jadi ikon baru wisata religi di wilayah selatan Kabupaten Bandung Barat.

Hengky menyebut di Alun-alun Cililin tersebut nantinya akan dilengkapi oleh sejumlah fasilitas penunjang yang membuat nyaman bagi masyarakat yang datang.

"Di Cililin banyak Pesantren alun-alun ini juga jadi ikon kota santri dan wisata religi," sebut Hengky.

Hengky menyebut, dalam waktu dekat proses lelang segera dilakukan agar realisasi pembangunan tersebut dapat segera dilaksanakan.
"Mudah-mudahan ini semua berjalan lancar dan memberikan manfaat kepada semuanya," tukas Hengky

Baca Juga:UMK 2022 Tak Naik, Buruh di Bandung Barat Dapat Hadiah Bus

Sementara itu, Kepala Dinas Pemukiman dan Perumahan (Kimrum) , Jarot Prasetyo menjelaskan, Pemkab Bandung Barat mengalokasikan dana untuk pembangunan tersebut sebesar Rp25 miliar yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) KBB.

"Sesuai dengan harapan pa Plt Bupati pelaksanaan pembangunan dilakukan pada bulan Februari. Dananya bersumber dari APBD Kabupaten," katanya.

Kontributor : Ferrye Bangkit Rizki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini